Cantik, Menggoda, Tangguh, Misaki/Ayaka Masih Nomor Satu

Kamis, 17 November 2016 – 21:21 WIB
Misaki Matsutomo (kanan) dan Ayaka Takahashi. Foto: AFP

jpnn.com - MISAKI Matsutomo/Ayaka Takahashi, ganda putri Jepang masih bertengger di puncak ranking Badminton World Federation (BWF).

Dalam daftar peringkat BWF per 17 November, poin Misaki dan Ayaka (97.343) masih terlalu jauh dibanding peringkat kedua yang dihuni ganda Korsel Jung Kyung Eun/Shin Seung Chan (77.104).

BACA JUGA: Babak Baru Persaingan Ganda Putra, Ayo Cek Ranking BWF Terkini

Ganda Negeri Matahari Terbit ini makin ke sini memang makin solid. Saling melengkapi. Keduanya bisa smes keras, main net oke. Mendekati sempurna.

Sepanjang tahun ini, Misaki/Ayaka sudah mengoleksi sembilan gelar juara yakni di Victor Far East Malaysia Masters, Happening Hyderabad Badminton Asia Team Championships, All England, India Open, Dong Feng Citroen Badminton Asia Championships, Uber Cup, Indonesia Open, Olimpiade Rio 2016 dan Denmark Open. (adk/jpnn)

BACA JUGA: Diego Michiels Kembali Berulah

Peringkat BWF Ganda Putri per 17 November (15 Besar)

1. Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi (Jepang)
2. Jung Kyung Eun/Shin Seung Chan (Korea Selatan)
3. Kamilla Rytter Juhl/Christinna Pedersen (Denmark)
4. Greysia Polii/Nitya Krishinda Maheswari (Indonesia)
5. Luo Ying/Luo Yu (China)
6. Chang Ye Na/Lee So Hee (Korea Selatan)
7. Naoko Fukuman/Kurumi Yonao (Jepang)
8. Chen Qingchen/Jia Yifan (China)
9. Shizuka Matsuo/Mami Naito (Jepang)
10. Eefje Muskens/Selena Piek (Belanda)
11. Puttita Supajirakul/Sapsiree Taerattaanachai (Thailand)
12. Vivian Hoo/Khe Wei Woon (Malaysia)
13. Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai (Thailand)
14. Gabriela Stoeva/Stefani Stoeva (Bulgaria)
15. Yuki Fukushima/Sayaka Hirota (Jepang)

BACA JUGA: Si Cantik dari Spanyol Kuasai Ranking BWF Tunggal Putri

BACA ARTIKEL LAINNYA... Peringkat BWF Tunggal Putra per 17 November


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler