jpnn.com, JAKARTA - Memiliki pekerjaan tanpa jadwal kerja tetap menjadi pilihan menyenangkan bagi sebagian orang. Namun, sebagian orang tidak mengetahui cara mendapatkan uang tambahan dengan mudah.
Salah satu caranya bisa melalui program afiliasi Shopee.
BACA JUGA: Ratusan Mitra Pengemudi Shopee Ikuti Pelatihan Kelas Bintang 5
Menjalani pekerjaan ini memungkinkan anda memiliki pendapatan tambahan. Apalagi, gaji Shopee ini punya nominal berbeda, tergantung bagaimana menjalin kerja sama dan meraih komisi sesuai kemampuan memasarkan produk.
Apa itu Pemasaran Afiliasi?
BACA JUGA: Terintegrasi dengan BI-Fast, ShopeePay Jadi Layanan Pembayaran Digital Pertama
Program ini kini menjadi topik hangat yang sedang hangat dibicarakan. Terlebih lagi, e-commerce ini kini makin dikenal di kalangan masyarakat sehingga berbagai program tersebut semakin banyak dicari dan diburu.
Dikutip dari gajiupah.com tujuan dari program tersebut adalah untuk memasarkan berbagai produk dari jaringan marketplace yang satu ini.
Tentunya siapapun yang menjadi affiliate dari marketplace ini akan mendapatkan keuntungan tertentu.
BACA JUGA: Kilas Balik 2022 Shopee: Edukasi Generasi Digital hingga Rekor Ekspor Produk UMKM
Termasuk anda yang ingin mendapatkan keuntungan lebih.
Program ini adalah cara terbaik untuk mendapatkan penghasilan tambahan secara online. Ini memungkinkan anda memperoleh komisi dari setiap pembelian yang berhasil dilakukan melalui link.
Nah! yang perlu dilakukan hanyalah mendaftar, dapatkan link, dan bagikan dengan teman, keluarga, dan pengikut anda.
Dalam program ini nantinya bagi mereka yang tergabung dalam affiliate dapat mempromosikan produk. Jika ini telah dilakukan akan diberi imbalan yang sesuai.
Tentunya setiap pembuat konten bisa memberikan kreasinya dalam mempromosikan produk.
Namun, tentunya hal ini dilakukan dengan mengikuti syarat dan ketentuan yang telah ditetapkan oleh pihak marketplace.
Pertama, harus memiliki banyak akun di media sosial. Karena berbagai media sosial tersebut bisa digunakan untuk menjalankan promosi produk.
Cara kerjanya bahkan bisa dikatakan cukup mudah sekaligus seru dan menyenangkan. Hanya perlu menyebarkan tautan khusus untuk produk yang ingin dipromosikan.
Bagaimana Cara Bergabung ?
Saat bergabung dengan program ini, anda akan menerima link unik yang dapat dibagikan dengan teman dan keluarga.
Ketika seseorang mengklik link dan melakukan pembelian, maka kamu akan mendapat komisi. Tingkat komisi bervariasi tergantung pada kategori produk dan negara.
Setelah mendaftar, anda akan memiliki akses ke materi promosi, seperti spanduk dan link teks, yang dapat digunakan untuk mempromosikan di blog atau media sosial.
Anda juga dapat membuat link khusus yang menargetkan produk atau kategori tertentu.
Untuk menyelesaikan proses pendaftaran, harus memenuhi semua persyaratan ini terlebih dahulu. Setelah semua kualifikasi terpenuhi, anda akan dapat mendaftar untuk program ini dan mulai menghasilkan uang segera.
Mendaftar Akun
Buat terlebih dahulu akun dengan mengklik "Daftar" di kiri atas tampilan web layanan ini. anda juga dapat mendaftarkan akun dengan akun Facebook, Google dan Apple.
Isi Informasi Akun
Selanjutnya akan muncul pop up informasi pengiriman verifikasi, tekan “Kirim Kode Verifikasi”. Masukkan kode yang dikirimkan ke WhatsApp atau Email anda lalu klik “Berikutnya”.
Daftar
Sekarang bisa daftar untuk kerja sama tersebut. Silahkan isi formulir pendaftaran. Selanjutnya, anda diminta untuk menunggu keputusan dari layanan terkait apakah aplikasi diterima atau tidak.
Pilih Produk untuk Dipromosikan
Setelah aplikasi disetujui, akan ada link khusus di halaman layanan tersebut. Anda akan memilih barang Star Seller atau Shopee Mall terlaris untuk dipasarkan di akun.(jpnn)
Redaktur : Elvi Robiatul
Reporter : Elvi Robiatul, Elvi Robiatul