Cari Bukti Pembunuhan Khashoggi, Polisi Turki Masuk Hutan

Sabtu, 20 Oktober 2018 – 17:32 WIB
Hutan Beograd di pinggiran Istanbul. Foto: BBC

jpnn.com, ISTANBUL - Investigasi pembunuhan Jamal Khashoggi tidak lagi dipusatkan di gedung konsulat dan kediaman resmi konsul Saudi di Istanbul.

Kemarin, Jumat (19/10) tim Turki memperluas area penyelidikan sampai ke hutan dan lahan pertanian di pinggiran Istanbul.

BACA JUGA: Eksekutor Khashoggi Tewas, Turki Tuding Pangeran Saudi

Itu dilakukan karena mobil berpelat diplomatik yang diduga mengangkut jenazah Khashoggi sempat terlihat mengarah ke Hutan Belgrade (Beograd).

"Dua kendaraan konsulat meninggalkan gedung pada 2 Oktober," ujar sumber Associated Press.

BACA JUGA: Trump Apresiasi Pengakuan Arab Saudi tentang Khashoggi

Salah satu mobil lantas mengarah ke hutan di pinggiran Istanbul itu. Mobil yang lain menyeberangi Laut Marmara menuju Kota Yalova. Tidak diketahui apakah mobil itu sempat berhenti di tengah jalan.

Yang jelas, dua petunjuk tersebut bisa diartikan bahwa jenazah Khashoggi sudah dipindahkan dari lokasi pembunuhan.

BACA JUGA: Saudi Tangkap 18 Orang Terkait Pembunuhan Jamal Khashoggi

Kemarin seluruh staf dan pegawai konsulat Saudi di Istanbul itu dipanggil ke Kejaksaan Turki. Mereka dimintai keterangan seputar peristiwa 2 Oktober tersebut.

Sebab, sempat tersiar kabar bahwa seluruh staf dan pegawai yang tidak berkewarganegaraan Saudi diliburkan pada hari itu. (sha/c10/hep)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Saudi Tarik Pulang Saksi Pembunuhan Khashoggi


Redaktur & Reporter : Adil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler