jpnn.com - BINJAI - Dua pencari ikan, Asmadi (43) dan Suyono (45), menemukan seekor kura-kura raksasa di aliran sungai dekat Gedung MTQ Jalan Bejomuna, Kelurahan Timbang Langkat, Kecamatan Binjai Timur, Sumut, kemarin.
Diungkapkan Suyono, kura-kura berwarna hitam dengan panjang cangkang 65 cm dan lebar 30 cm itu ditemukan secara tidak sengaja, saat dia dan rekannya Asmadi hendak menjala ikan.
BACA JUGA: Jondul Dirazia, Banyak Cewek Berpakaian Seksi Terjaring, Ini Fotonya...
"Waktu itu kami sedang mencari ikan di sungai. Tiba-tiba saja ada suara berisik di rerumputan tepi air. Setelah dicek, ternyata kura-kura. Spontan saja, binatang itu kami bawa ke rumah," terangnya.
Menurut Suyono, kura-kura rawa dengan ukuran sebesar itu merupakan sesuatu yang sangat langka. Sebab menurutnya, berat normal reptil sejenis tidak lebih dari tiga kilogram.
BACA JUGA: Suami Kesetrum, Istri Hendak Menolong, tapi...Innalillahi
"Dilihat dari ukuran dan bobotnya, saya kira (kura-kura) ini yang terbesar di Kota Binjai. Karena yang biasanya ditangkap orang hanya berbobot antara 1,5 hingga 2,5 kilogram saja," ujarnya.
Hanya saja Suyono mengaku, tidak berniat menjual binatang berusia panjang itu.
BACA JUGA: Ritual Aneh di Hotel, Diduga Aksi Pemurtadan
"Rencananya mau kami pelihara saja," jelas pria kelahiran Kabupaten Pacitan, Jawa Timur tersebut.
Temuan ini mengundang perhatian warga sekitar. Baik kaum ibu dan bapak serta anak-anak berbondong datang ke rumah Suyono.
Selain hanya sekedar untuk melihat ada juga beberapa warga di sana datang untuk memberi makan langsung kura-kura. (bam/deo)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Pintu Didobrak, Terlihat ABG Sedang Diihik-ihik
Redaktur : Tim Redaksi