Catat, Ini Jadwal Kedatangan Jenazah Eril ke Indonesia

Kamis, 09 Juni 2022 – 20:31 WIB
Jenazah putra Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril akan segara dipulangkan ke Indonesia. Catat tanggalnya.. Foto: ANTARA/Instagram Emmerilkahn

jpnn.com, JAKARTA - Jenazah putra Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril ditemukan di bendungan Engehalde, Sungai Aare, Bern, Rabu (8/6) pagi waktu Swiss.

Perwakilan keluarga Ridwan Kamil, Elpi Nazmuzaman mengatakan jenazah Eril akan dipulangkan ke Indonesia pada Sabtu atau Minggu.

BACA JUGA: Jenazah Eril Kemungkinan Tiba di Indonesia Pada Sabtu atau Minggu

"Kami belum bisa memastikan, namun diperkirakan tiba di Indonesia pada Sabtu atau Ahad," kata Elpi dalam konferensi pers, Kamis (9/6).

Dia memastikan pihak keluarga akan menerima jenazah Eril dan memastikan hak-haknya sebagai muslim akan terpenuhi.

BACA JUGA: KBRI Bern Pastikan Hak-hak Almarhum Eril Dipenuhi dalam Syariat Islam

Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di Bern akan terus mendampingin keluarga Eril untuk menyiapkan proses repatriasi Eril ke Indonesia.

Hal itu disampaikan oleh Duta Besar Indonesia untuk Swiss Muliaman Hadad pada kesempatan yang sama.

BACA JUGA: Gegara Melerai Sopir Berkelahi, Pak Kades Malah Dianiaya Sampai Kepala Berdarah-darah

"Setiba di Jakarta nanti, Direktorat Perlindungan WNI Kementerian Luar Negeri akan memfasilitasi kedatangan rombongan di Bandara Soekarno-Hatta," ucap Muliaman.

Diketahui, Eril dilaporkan hilang terbawa arus Sungai Aare, Bern, Swiss saat berenang bersama adik dan temannya, Kamis (26/5).

Sejak saat itu, pencarian intensif dilakukan dengan berbagai metode seperti mengerahkan tim kepolisian, polisi maritim, penggunaan drone, anjing pelacak, dan penugasan penyelam. (mcr9/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kepolisian Bern Menemukan Eril dalam Keadaan Meninggal Dunia


Redaktur : Dedi Sofian
Reporter : Dea Hardianingsih

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler