Catat! Ini Link Live Streaming Timnas Putri Indonesia vs Thailand, Ayo Garuda Pertiwi

Senin, 24 Januari 2022 – 11:12 WIB
Sejumlah pesepak bola timnas putri Indonesia mengikuti latihan di Lapangan D, Kompleks Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Senin (8/3/2021). ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/wsj

jpnn.com, MUMBAI - Timnas putri Indonesia akan kembali berjuang di AFC Women's Asia Cup 2022 atau Piala Asia Wanita 2022 pada malam ini, Senin (24/1).

Garuda Pertiwi akan bertemu sesama tim dari Asia Tenggara, yakni Thailand.

BACA JUGA: Timnas Putri Indonesia Kembali Temui Laga Neraka, Pelatih Isyaratkan Ini

Laga antara timnas putri Indonesia vs Thailand rencananya berlangsung di DY Patil Stadium, Navi Mumbai, India.

Duel ini menjadi laga dua tim yang sedang tersakiti.

BACA JUGA: Usai Cetak 5 Gol, Samantha Kerr Puji Timnas Putri Indonesia

Indonesia baru saja mengalami kekalahan telak 0-18 dari Australia. Hasil itu merupakan kekalahan terburuk yang dialami Garuda Pertiwi.

Adapun Thailand secara mengejutkan dipermalukan Filipina 0-1.

BACA JUGA: Timnas Putri Indonesia Dicukur Australia, Pelatih Bongkar Biang Keroknya

Hasil itu menghentikan rekor 12 laga tanpa kekalahan milik Thailand saat melawan Filipina.

Indonesia dan Thailand kini menempati dua peringkat terbawah di Grup B.

Maka dari itu, duel nanti diprediksi bakal berjalan menarik. Kita semua tentu berharap Zahra Muzdalifah dan kawan-kawan bisa memberikan perlawanan kepada Thailand.

,Berbicara peluang, Thailand sejatinya lebih diunggulkan di laga ini. Sebab, tim berjuluk Chaba Khaew itu merupakan tim yang berpengalaman di Piala Dunia.

Mereka sudah dua kali mentas di Piala Dunia Wanita, tepatnya pada edisi 2015 dan 2019.

Thailand juga selalu menang dalam empat pertemuan terakhir dengan Indonesia.

Jadi, tim asuhan Rudy Eka Priyambada ini harus ekstra waspada saat melawan Thailand nanti.

Bagi Sobat Negeriku yang ingin menyaksikan laga timnas putri Indonesia vs Thailand, bisa klik link live streaming berikut ini: https://www.rctiplus.com/live-event/3078/afc-womens-asian-cup-2022-indonesia-vs-thailand-24-januari-2022-1900-wib

Laga tersebut akan bergulir mulai pukul 19:00 WIB.(mcr15/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler