Catat, Prabowo Akan Rugi Jika Tak Tegas kepada Demokrat

Jumat, 14 September 2018 – 18:46 WIB
Pangi Syarwi Chaniago. Foto: dokumentasi pribadi for JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Pengamat politik Pangi Syarwi Chaniago mengingatkan Prabowo Subianto sebagai calon presiden bersikap tegas kepada Partai Demokrat (PD) yang terkesan bermain dua kaki di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019. Sebab, capres yang berpasangan dengan Sandiaga S Uno itu akan rugi sendiri jika tak bersikap tegas kepada PD.

"Saya pikir Prabowo harus tegas, sikap main dua kaki Demokrat bisa membahayakan Prabowo dan Gerindra," ujar Pangi kepada JPNN, Jumat (14/9).

BACA JUGA: Prabowo Terlalu Lembek ke Demokrat, Padahal Membahayakan

Direktur eksekutif Voxpol Center Research and Consulting itu lantas memaparkan beberapa fakta keberadaan PD di kubu pendukung Prabowo - Sandi yang berpeluang merugikan. Antara lain keberadaan sejumlah kader PD yang berada di kubu Joko Widodo - Ma'ruf Amin (Jokowi - Ma’ruf).

Ironisnya, kata Pangi, partai pimpinan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) itu terkesan membiarkan kadernya yang mendukung Jokowi - Ma’ruf. Bahkan, kader-kader PD seperti Andi Arief juga menyerang Prabowo dan Sandi melalui Twitter terkait dugaan mahar untuk PAN dan PKS agar duet politikus Gerindra itu diusung sebagai pasangan capres- cawapres.

BACA JUGA: PDIP Bantah Kwik Kian Gie Gabung ke Prabowo – Sandi

Persoalan lain yang mengemuka adalah kasus Bank Century yang kembali mengemuka seiring pemberitaan media asing Asia Sentinel tentang konspirasi kejahatan besar di era SBY sebagai presiden. "Saya kira Prabowo butuh partai koalisi yang loyal dan disiplin, bukan setengah hati apalagi main dua kaki," pungkas Pangi.(gir/jpnn)

BACA JUGA: Soal Iklan Petahana di Bioskop, Kubu Jokowi Sindir OK OCE

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pilpres di Negara Indonesia Kok Debat Pakai Bahasa Inggris


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler