Cegah Penularan Virus Corona, 5 Sekolah Internasional di Jakarta Terapkan Home Learning

Selasa, 10 Maret 2020 – 14:06 WIB
Anak sekolah daring. Foto: FFI

jpnn.com, JAKARTA - Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) DKI Jakarta Nahdiana menyebut pihaknya menerima surat dari lima sekolah bertaraf internasional untuk mengganti sistem belajar mengajar.

Dari sistem tatap muka, lima sekolah bersurat untuk mengganti proses belajar mengajar di rumah.

BACA JUGA: Madonna Batalkan Dua Konser di Paris karena Corona

"Mereka memutuskan untuk home learning dengan pengawasan guru dengan pendampingan orang tua," kata Nahdiana saat dihubungi awak media, Selasa (10/3).

Dia menjelaskan, saat ini terjadi hal luar biasa. Virus Corona mewabah di Indonesia. Tercatat 19 kasus virus Corona ditemukan di tanah air.

BACA JUGA: Seperti ini Cara BTN Meminimalisir Dampak Virus Corona

"Ini memang kondisinya luar biasa, bahwa virus ini menyebar," ucap dia.

Kadisdik DKI Jakarta, kata Rusdiana, memaklumi penggantian sistem belajar dan mengajar lima sekolah internasional. Sebab, upaya itu untuk mencegah penyebaran virus Corona.

BACA JUGA: Terpaksa Belajar di Tenda Darurat

"Iya (mengganti sistem belajar demi mencegah penularan). Mereka meningkatkan kewaspadaan," tutur dia.

Sebelumnya, pemerintah mengumumkan pasien yang terkonfirmasi terjangkiti virus Corona menjadi 19. Jumlah ini meningkat pesat dari sebelumnya hanya berjumlah enam.

"Hari ini jumlah kasus yang terkonfirmasi positif sebanyak 19, penjumlahan dari pasien nomor 01-06," kata Direktur Jenderal Direktorat Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Kemenkes sekaligus juru bicara penanganan COVID-19 Achmad Yurianto di kantor presiden Jakarta, Senin (9/3). (mg10/jpnn)


Redaktur : Yessy
Reporter : Aristo Setiawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler