Cegat Permainan Joki dan Pendaftar Ganda

Senin, 28 Mei 2012 – 06:36 WIB

JAKARTA - Pelaksanaan tes SNM PTN jalur ujian tulis masih bulan depan. Tetapi panitia sudah antisipasi penyakit kronis ujian ini. Diantara penyakit kronis SNM PTN jalur ujian tulis adalah praktek perjokian. Selain itu panitia juga menutup kemungkinan terjadi pendaftar ganda.
 
Untuk antisipasi praktek perjokian, Rochmat mengatakan panitia tidak bisa menjelaskan secara vulgar cara-caranya. "Jika kita terangkan saat ini, nanti para joki bisa mencari siasat baru," kata Sekretaris Umum Panitia SNM PTN 2012 Rochmat Wahab, Minggu (27/5).

Untuk itu, Rochmat berupaya meyakinkan masyarakat supaya tidak mencemaskan keberadaan joki. Selain itu, dia juga menghimbau masyarakat ikut andil dalam kelancaran SNM PTN jalur ujian tulis. Partisipasi yang paling utama, masyarakat diminta tidak tergiur iming-iming joki. Kepada para joki sendiri, dia meminta menyudahi prakteknya.
 
Jika ketahuan, calon mahasiswa yang memanfaatkan praktek joki bisa rugi. Sebab pendaftaran mereka berpeluang besar dianulir. Sementara bagi para joki yang rata-rata mahasiswa tingkat lanjut, hukuman besar siap menanti jika ketahuan. Selain dikeluarkan dari kampus, mereka juga bisa dipidana karena unsur penipuan dan sebagainya.
 
Sementara itu, antisipasi lain juga dilakukan untuk pendaftar ganda. Pendaftar ganda ini adalah, calon mahasiswa yang ingin masuk PTN dengan dua pintu. Yaitu SNM PTN jalur undangan dan SNM PTN jalur ujian tulis. Perilaku ini merugikan pendaftar lain karena bisa mengacaukan pembagian kuota mahasiswa baru di sebuah PTN.
 
Bagi calon mahasiswa yang lulus SNM PTN jalur undangan, tetapi ingin ikut SNM PTN jalur ujian tulis, diminta untuk lapor sejak awal. Kasus ini berpeluang muncul karena mereka tidak cocok dengan prodi hasil pengumuman SNM PTN jalur undangan. Dengan melapor ini, maka kursi yang menjadi haknya itu bisa segera dialokasikan untuk SNM PTN jalur ujian tulis. (wan)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Konvoi Kendaraan Tak Terbendung


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler