jpnn.com, JAKARTA - Dunia custom kendaraan di tanah air melambung tinggi dalam beberapa tahun terakhir. Namun, membangun bengkel ini bukanlah perkara mudah, apalagi di tengah ekonomi yang sulit.
Hal itu dirasakan oleh M Encep Fakhruddin. Dia menghadapi banyak tantangan saat membangun ASR Custom pada awal 2010.
BACA JUGA: Resmi Buka Bengkel, Arief Muhammad Ajak Ratusan Pengendara Motor Morning Riding
Dia memulai bsinisnya dari bengkel kecil. Namun, Dia belajar dengan cepat, mengasah keterampilan dan mengembangkan gaya unik yang menarik perhatian calon pelanggan.
"Bengkel custom tidak hanya menawarkan layanan biasa, melainkan kreativitas dan inovasi," ujar Fakhruddin, dalam keterangannya, Minggu (27/8).
BACA JUGA: Bengkel Mobil Otoklix Hadir di Bekasi, Tawarkan Banyak Promo Menarik
ASR Custom tumbuh dan berkembang. Bengkel ini menawarkan berbagai layanan custom, seperti spray chrome, powder coating, karbon Kevlar, dan repaint.
Keunikan layanan-layanan tersebut menjadikan ASR Custom sebagai pilihan utama bagi mereka yang ingin memberikan sentuhan pribadi pada kendaraan kesayangan.
BACA JUGA: Kisah Sukses UMKM Binaan Pertamina: Dari Bengkel Rumahan, Merambah ke Jual Beli Kendaraan
Menurut Fakhruddin, perjalanan bisnisnya itu tidaklah mulus. Pasang surut, kerja keras, bahkan kegagalan juga dialaminya.
Sebagai orang yang paham kekuatan media sosial, dia memanfaatkan akun Instagram @asr_hydro_chrome_tangerang untuk memperluas jangkauan bisnisnya.
"Saya membagikan proses kerja dan produk-produk unggulan agar makin dikenal luas oleh kalangan pencinta custom," tuturnya.
Kini, pria kelahiran 9 September 1990, ini sudah menikmati hasil perjuangannya. Pendapatan yang diperolehnya itu mengubah kehidupan Fakhruddin, dan keluarganya.
"Kendala dan kesulitan bukanlah akhir dari segalanya. Dengan tekad dan semangat, setiap orang bisa mencapai puncak kesuksesan," ungkapnya.(jlo/jpnn)
Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh