jpnn.com, SAMPIT - Sales promotion girl (SPG) masih menjadi salah satu trik perusahaan untuk mendongkrak penjualan.
Namun, perusahaan tentu memiliki standar tertentu sebelum merekrut SPG.
BACA JUGA: Misteri SPG Cantik di Balik Tewasnya Mahasiswa Usai Loncat dari Lantai 28
“Memang, paras cantik menjadi nilai plus dalam menjalani pekerjaannya sebagai SPG,” ujar Mahrai, Supervisor Honda Trio Raya, Kalimantan Tengah sebagaimana dilansir Prokal, Sabtu (14/4).
Dia menambahkan, pihaknya menggunakan jasa SPG untuk mendongkrak penjualan.
BACA JUGA: Tarif Sekali Main dengan Anak Diskotek dan SPG Rp1,5 Juta
Dalam sebulan, Honda Trio Raya berhasil menjual mobil hingga 80 unit.
Mahrai mengatakan, SPG harus memiliki kemampuan plus.
Tidak hanya cantik, SPG wajib mempunyai wawasan yang luas.
“Mereka (SPG,) harus bisa menjelaskan dong, apa kelebihan produk kami,” imbuhnya.
Sementara itu, Vitha, salah satu SPG mengaku sangat menikmati profesinya.
Selain tak terlalu menguras keringat, profesi sebagai SPG juga menjanjikan.
Dia bisa mengantongi uang hingga Rp 10 juta setiap bulan.
Namun, SPG harus memiliki paras nan cantik.
Selain itu, SPG juga wajib bisa berkomunikasi dengan baik.
“Tetap, nomor satu yang harus dimiliki adalah cara berkomunikasi dan menjelaskan detail produk yang dijual,” sebut wanita 28 tahun itu. (ram)
Redaktur & Reporter : Ragil