JAKARTA - Istri Chatib Basri, Dana Iswara, mengaku tak henti bersyukur karena suaminya ditunjuk Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) sebagai Menteri Keuangan di Kabinet Indonesia Bersatu II. Dana pun berharap suaminya dapat bekerja dengan baik, terutama semakin beratnya tantangan menjelang tahun 2014.
"Keluarga mengharapkan pertama, dukungan dari semuanya agar bapak bisa bekerja dengan baik dan juga sebagai istri dan pendamping, semoga diberi kesehatan bapak agar bisa jalankan tugas dengan baik dan tetap jaga integritas smpai akhir jabatan," tutur Dana usai mendampingi pelantikan suaminya sebagai Menkeu di kompleks Istana Negara, Jakarta, Selasa, (21/5).
Dana berpesan ke suaminya agar mengutamakan kesehatan dan terus beribadah. Apalagi, lanjut pembaca berita di televisi swasta itu, suaminya dalam menjalankan tugas sebagai Menkeu akan menghadapi banyak orang dengan karakter yang berbeda-beda.
"Kesehatan nomor satu. Apalagi dengan mitra kerja DPR tentu bapak banyak sekali melakukan pertemuan dan pembahasan. Saya ingatkan juga ibadah jangan lupa agar tetap di jalan yang benar. Bisa bekerja baik sampai akhir jabatan," sambung Dana.
Hari ini Chatib dilantik sebagai Menkeu di Istana Negara, Selasa, (21/5). Ia menggantikan posisi Agus Martowardojo yang terpilih menjadi Gubernur Bank Indonesia.
Chatib sebelumnya menduduki posisi Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM). Pria kelahiran 22 Agustus 1965 itu adalah alumnus Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia (1992), yang memperoleh gelar master pada Australia Nastional University (1996), dan PhD bidang Ekonomi di Australia National University tahun 2001.
Selain sebagai dosen di Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia, Chatib juga pernah menjadi Direktur LPEM FEUI (2005 –2009), Penasihat Khusus Menteri Keuangan (2006 – 2010), Komisaris PT Astra International Tbk, PT Semen Gresik, PT Astra Otoparts Tbk, dan PT Indika Energy Tbk.
Sementara di pemerintahan, jabatan yang pernah dipegang oleh Chatib Basri antara lain Penasihat Khusus Menteri Keuangan (2006 – 2010), Wakil Ketua Komite Ekonomi Nasional (KEN) 2010 – 2012), dan Kepala BKPM (2012 – 2013). (flo/jpnn)
"Keluarga mengharapkan pertama, dukungan dari semuanya agar bapak bisa bekerja dengan baik dan juga sebagai istri dan pendamping, semoga diberi kesehatan bapak agar bisa jalankan tugas dengan baik dan tetap jaga integritas smpai akhir jabatan," tutur Dana usai mendampingi pelantikan suaminya sebagai Menkeu di kompleks Istana Negara, Jakarta, Selasa, (21/5).
Dana berpesan ke suaminya agar mengutamakan kesehatan dan terus beribadah. Apalagi, lanjut pembaca berita di televisi swasta itu, suaminya dalam menjalankan tugas sebagai Menkeu akan menghadapi banyak orang dengan karakter yang berbeda-beda.
"Kesehatan nomor satu. Apalagi dengan mitra kerja DPR tentu bapak banyak sekali melakukan pertemuan dan pembahasan. Saya ingatkan juga ibadah jangan lupa agar tetap di jalan yang benar. Bisa bekerja baik sampai akhir jabatan," sambung Dana.
Hari ini Chatib dilantik sebagai Menkeu di Istana Negara, Selasa, (21/5). Ia menggantikan posisi Agus Martowardojo yang terpilih menjadi Gubernur Bank Indonesia.
Chatib sebelumnya menduduki posisi Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM). Pria kelahiran 22 Agustus 1965 itu adalah alumnus Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia (1992), yang memperoleh gelar master pada Australia Nastional University (1996), dan PhD bidang Ekonomi di Australia National University tahun 2001.
Selain sebagai dosen di Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia, Chatib juga pernah menjadi Direktur LPEM FEUI (2005 –2009), Penasihat Khusus Menteri Keuangan (2006 – 2010), Komisaris PT Astra International Tbk, PT Semen Gresik, PT Astra Otoparts Tbk, dan PT Indika Energy Tbk.
Sementara di pemerintahan, jabatan yang pernah dipegang oleh Chatib Basri antara lain Penasihat Khusus Menteri Keuangan (2006 – 2010), Wakil Ketua Komite Ekonomi Nasional (KEN) 2010 – 2012), dan Kepala BKPM (2012 – 2013). (flo/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Demokrat Tolak Buka Keuangan Partai
Redaktur : Tim Redaksi