Tapi hasil ini sudah cukup untuk mendekatkan Chelsea dengan posisi Manchester City di posisi dua klasemen. Dengan satu tabungan pertandingan yang masih tersisa, Chelsea sudah berhasil mengumpulkan 35 poin, sementara Manchester City di posisi dua dengan poin 39.
Norwich tampil percaya diri pada awal babak pertama. Peluang pertama bahkan diperoleh Norwich pada menit 16 saat sepakan keras Martin di luar kotak penalti sempat merepotkan barisan pertahanan Chelsea.
Chelsea baru bisa membuka peluang setelah pertandingan berjalan 25 menit lewat tendangan Mata. Sayang sepakan mendatarnya masih bisa diblok pertahanan Norwich.
Pemain Timnas U-23 Spanyol itu akhirnya bisa memecah kebuntuan pada menit 38. Mendapat umpan pendek dari Oscar, Juan Mata melesakan tembakan yang tak sanggup ditepis kiper Norwich, Bunn.
Pada babak kedua Chelsea masih mendominasi. Kans City yang pertama di babak kedua diperoleh Oscar yang gagal memanfaatkan bola liar di kotak penalti Norwich.
Norwich mencoba bangkit. Pada menit 55, Holt gagal memanfaatkan umpan rekannya. Tendangan mendatarnya masih melebar ke sisi kanan gawang Cech.
Chelsea yang mencoba menambah gol terus-terusan menggebrak. Menit 87 giliran Hazar memperoleh peluang. Tapi upayanya masih gagal menembus jala Norwich karena bola berhasil ditepis Bunn.
Kredit buat Torres, yang memberikan back-heel ciamik untuk playmaker muda Belgia tersebut. Di sisa pertandingan, kedua kesebelasan terus melancarkan serangan. Sayang tidak ada lagi gol tercipta, skor 1-0 bertahan hingga akhir pertandingan. (abu/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... PSSI Berharap FIFA Beri Sanksi Klub ISL
Redaktur : Tim Redaksi