Chelsea Penuh Tekanan Menuju Jepang

Jumat, 07 Desember 2012 – 13:34 WIB
Rafael Benitez. Foto: Getty Images
RAFAEL Benitez sebaiknya segera melupakan kegagalan membawa Chelsea ke babak 16 besar Liga Champions. Lebih baik tactician asal Spanyol itu fokus membawa Chelsea meraih kemenangan pertamanya di Premier League.
   
Ya, dalam tiga laga sebelumnya, Chelsea meraih dua kali seri dan sekali kalah. Berikutnya, pantang bagi Benitez untuk kembali gagal ketika melawat ke Stadium of Light menantang Sunderland di Premier League (8/12).
   
Bila kembali gagal menang, bukan hanya membuat fans Chelsea semakin membencinya, melainkan juga menjadi modal yang buruk jelang keberangkatan ke Tokyo, Jepang. Mereka akan bertarung di Piala Dunia Antarklub 2012.
   
Sebagai juara bertahan Liga Champions, mereka berhak mewakili Eropa ke Piala Dunia Antarklub 2012. Chelsea langsung bertanding di semifinal pada 13 Desember nanti melawan pemenang antara Ulsan Hyundai versus Monterrey.
   
Dalam lima musim terakhir, wakil Eropa selalu keluar sebagai juara. Tetapi, bukan jaminan mereka akan menang dengan mudah. Faktanya Liverpool dan Barcelona pernah gagal di final pada 2006 dan 2007. Mereka harus rela jadi runner-up.
   
Tanpa persiapan yang maksimal, mereka tidak akan mudah untuk melanjutkan tradisi juara wakil Eropa yang telah bertahan dalam lima edisi terakhir. "Barcelona sangat serius mempersiapkan diri tahun lalu. Kami juga harus melakukan yang sama," kata Oscar, gelandang Chelsea, seperti dikutip Reuters.
   
Oscar meminta rekan-rekannya belajar kepada Barcelona yang menjuarai ajang yang mempertemukan klub-klub terbaik di setiap konfederasi itu pada 2009 dan 2011. "Ini kesempatan buat kami untuk menjadi juara dunia," katanya.
   
Tentu tidak mudah. Bila mereka mampu melewati semifinal, maka mereka berpeluang bertarung melawan klub Brasil Corinthians. Juara Libertadores musim lalu itu punya rekor hebat sebagai klub yang menjuarai edisi pertama Piala Dunia Antarklub pada 2000 lalu.
   
"Corinthians sangat kuat dan terorganisir. Itu tidak akan mudah. Mereka sangat berhasrat menjuarai Piala Dunia Antarklub demi kebanggaan Amerika Selatan," jelas gelandang serang asal Brasil itu. (ham)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Tinggal April dan Riyanto di Sektor Tunggal

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler