Chery Sebut Tiggo 5x Bakal Didistribusikan Kepada Konsumen Pada Mei 2024

Jumat, 22 Maret 2024 – 17:34 WIB
Chery Tiggo 5x. Foto: dok Dedi Sofian

jpnn.com, TANGERANG - Chery Indonesia Indonesia mengumumkan bakal mendistribusikan mobil barunya, Tiggo 5x kepada konsumen yang sudah melakukan down payment (DP).

Hal itu diungkapkan langsung oleh Assistant Vice President PT Chery Sales Indonesia, Zeng Shuo di sela acara test drive Tiggo 5x di PIK 2, Tangerang, Jumat (22/3/2024).

BACA JUGA: Chery Perpanjang Harga Spesial Mobil Listrik Omoda E5, Dapat Fitur Canggih

Sebelumnya, mobil penantang Honda WR-V dan Toyota Raize itu sudah diluncurkan pada ajang IIMS 2024.

Dalam pameran otomotif itu Chery langsung membuka keran pemesanan Tiggo 5x.

BACA JUGA: Selamat, Chery Sabet 4 Penghargaan di IIMS Award 2024

"Kalau yang sekarang pesan Tiggo 5X kira-kira bulan Mei bisa dikirim ke konsumen. Jadi, rencana kami di Mei nanti, yang batch pertama sudah bisa memiliki," ujar Zeng Shuo.

Selain distribusi kendaraan, Zeng Shuo menyebut akan mengumumkan harga resmi dari suv compat itu kepada masyarakat di bulan yang sama.

BACA JUGA: Perkuat Jaringan, Chery Operasikan Dealer Baru Berstandar 3S di Jakarta Barat

"Nanti kami ada policy-policy, lalu ada harga yang lebih akurat, official. Kami ingin sekalian mengumumkannya," tuturnya.

Chery Tiggo 5x dibekali dengan mesin 1.500 cc yang menawarkan tenaga 112 hp dan torsi maksimal 138 nm.

Rangka mobil itu menggunakan rangka baja dan dilengkapi enam airbag.

Interior mobil ini semakin mewah dengan layar head unit layar sentuh sebesar 10,25 inci, ambient light, dan balutan kulit di panel-panel juga joknya.

Chery Tiggo dibanderol Rp 269 juta untuk tipe Classic, dan Rp 299 juta tipe Champion.

Meski begitu, Chery akan memberikan potongan harga sebesar Rp 20 juta selama IIMS 2024.

Mobil akan menjadi Rp 249 juta untuk tipe Classic dan Rp 279 juta tipe Champion. (ddy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Tiggo 7 Pro Absen di IIMS 2024, Chery Berkomentar Begini


Redaktur & Reporter : Dedi Sofian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler