Comeback! Madrid Pukul Muenchen, Ronaldo Catat Sejarah

Kamis, 13 April 2017 – 04:23 WIB
Cristiano Ronaldo. Foto: AFP

jpnn.com, MUNICH - Real Madrid kembali membuktikan Bayern Muenchen bukan lawan yang menakutkan buat mereka, setidaknya hingga leg pertama perempat final Liga Champions, Kamis (13/4) dini hari WIB.

Bertandang ke Allianz Arena, Madrid menang 2-1. Kemenangan didapat Madrid lewat laga dramatis.

BACA JUGA: Brace Mbappe Bawa Monaco Menang di Kandang Dortmund

Sejak awal pertandingan, Muenchen terus menekan pertahanan tim tamu. Arjen Robben, Franck Ribery, Thomas Mueller terus berusaha merobek kotak penalti Madrid.

Namun empat pemain belakang Madrid, Dani Carvajal, Nacho Fernandez, Sergio Ramos dan Marceloa tampil taktis. Muenchen kesulitan membelah benteng Madrid dari tengah maupun sisi sayap.

BACA JUGA: Ternyata...Simeone Suka Sama Vardy

Gol akhirnya datang lewat bola mati, sepakan pojok. Pada menit ke-25, Thiago Alcantara melepaskan corner kick manja yang dengan enaknya disambut gelandang bertahan tuan rumah berambut mohawk, Arturo Vidal.

Madrid mulai tersentak usai gol tersebut. Tiga gelandang mereka, Toni Kroos, Casemiro dan Luka Modric mulai panas. Perang di lini tengah pun sengit.

BACA JUGA: Simeone Yakin Atletico Bakal Kalahkan Leicester

Muenchen kembali mendapatkan peluang emas. Sepakan melengkung yang dihasilkan dari kaki kanan Ribery, mengenai badan Carvajal di dalam kotak penalti. Itu terjadi pada menit ke-45, detik-detik akhir babak pertama.

Wasit Nicola Rizzoli meniup peluit dan menunjuk titik penalti. Pengadil asal Italia itu menganggap bola mengenai tangan Carvajal. Si bek kanan Madrid itu protes, teman-temannya juga. Namun keputusan sudah diambil.

Vidal maju sebagai eksekutor, dan dia gagal menunaikan tugas. Sepakannya melambung ke atas mistar gawang yang dijaga Keylor Navas. Skor 1-0 untuk Muenchen bertahan hingga turun minum.

Di babak kedua, baru dua menit berjalan, Cristiano Ronaldo menyamakan kedudukan. Menerima umpan cantik Carvajal, Ronaldo datang menghampiri si kulit bundar dan ayunan kaki kanannya melepas bola, tak dapat dijangkau kiper Manuel Neuer. Allianz Arena atau biasa disebut juga Fusball Arena, sejenak terdiam.

Madrid mulai nyaman bermain dalam irama mereka. Muenchen malah bermain seperti panik, terburu-buru.

Petaka akhirnya datang di menit ke-61. Bek Muenchen Javier Martinez diusir wasit. Martinez menerima kartu kuning kedua, setelah yang pertama dia terima pada menit ke-58.

Bermain dengan sepuluh pemain melawan Madrid, Muenchen kerepotan. Pengin mencetak gol, kalah jumlah personel. Mau habis-habisan, takut kebobolan lagi. Namun Madrid akhirnya kembali mencetak gol pada menit ke-77. Lagi-lagi lewat Ronaldo. Kali ini Marco Asensio yang memberi umpan matang di depan gawang.

Gol ini tercatat sebagai gol ke-100 Ronaldo di kompetisi antarklub UEFA. Sebanyak 16 gol dia bukukan di Manchester United, 84 di Madrid. Malam bersejarah buat Ronaldo. Dia menjadi pemain pertama dalam Club 100 UEFA.

Kemenangan comeback di markas Muenchen ini menjadi modal sangat berharga buat Madrid, yang akan bertindak sebagai tuan rumah di leg kedua 19 April nanti. (adk/jpnn)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Real Madrid Ingin Ulangi Kenangan Indah Tiga Tahun Lalu


Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler