Coret Kim, Persib Incar Pemain Asal Pantai Gading

Sabtu, 14 Februari 2015 – 05:12 WIB
Pemain asal Korsel, Kim Shin Young (kiri), dicoret dari skuat Persib Bandung. Foto: Istimewa

jpnn.com - BANDUNG - Perburuan legiun asing Persib Bandung masih berlangsung sebab hingga saat ini Persib belum juga memperoleh pemain yang pas. Banyak sudah legiun asing yang tercoret usai menjalani proses seleksi dan untuk kali terakhir, tim berjuluk Maung Bandung itu harus mencoret Kim Shin Young.

Setelah melewati proses seleksi, pemain asal Korea Selatan itu akhirnya dipulangkan karena dianggap tidak memenuhi ekspetasi. Kali terakhir penampilan eks pemain Busan I'Park itu dipantau dalam game internal yang dilangsungkan di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (12/2) dan pascaitu, pelatih Djadjang Nurdjaman memutuskan untuk mengakhiri proses seleksi.

BACA JUGA: Ada Lomba Atletik di Jeda Laga ISL 2015

"Kim sudah dipulangkan. Dia tidak siap. Terlihat bahwa dia sudah lama enggak main. Kita sudah memberikan waktu selama seminggu latihan dan kita sudah lihat kembali saat di GBLA," terang pelatih yang akrab disapa Djanur itu di Mess Persib, kemarin.

Kim mengikuti jejak beberapa legiun asing lainnya yang sudah lebih dulu dipulangkan, di antaranya Eduardo Sosa, Michele Di Piedi, Maycon Calijuri, Nicolas Vigneri, Koh Traore, Robson Da Silva dan Carlos Raul Sciucatti.

BACA JUGA: Persebaya Akhirnya Bayar Utang Gaji

Nah, usai Kim 'pulang kampung', Persib pun meneruskan perburuannya. Saat ini, Djanur mengalihkan perhatiannya terhadap pemain asal Afrika (Pantai Gading), yang bakal segera tiba di Bandung. Namun sayang, Djanur belum mengungkap identitas pemain tersebut. Hanya saja, pemain berusia 32 itu, ungkap Djanur, pernah bermain untuk Timnas negaranya yang sedang berpesta setelah kampiun di Piala Afrika.

"Saya sangat berharap kepada satu pemain dari Afrika ini. Kemungkinan pekan depan, hari Senin atau Selasa datang, umurnya 32 tahun," kata Djanur. 

BACA JUGA: Tim 9 Minta BOPI tak Keluarkan Izin ISL

"Kalau yang ini reputasinya bagus dan negaranya lagi pesta," tegasnya.

Sementara itu, di tengah-tengah langkah perburuan striker asing tersebut, Maung Bandung kedatangan satu legiun asing lainnya, sore kemarin. Pemain itu adalah Charles Parker yang menyengaja datang untuk ikut berlatih dan berharap dipinang Persib.

Charles sendiri sepertinya tidak asing dengan atmosfer sepak bola Indonesia. Dia pernah memperkuat Persebaya dan melesakkan enam gol dari sembilan pertandingan. Mantan pemain Lobi Stars Nigeria kelahiran 16 Maret 1993 itu pun sempat memperkuat Persepar dan mencetak 11 gol dari 13 pertandingan.  

Namun, Charles cuma mampir, setelah melewati penilaian Djanur dalam sesi latihan ringan yang digelar di Lapangan Sidolig, sore kemarin, dia pun gagal.

"Hari ini (kemarin) tidak ada game, tapi saya sudah bisa melihat. Artinya dia hanya satu kali ini latihan saja, besok (hari ini) sudah tidak ikut," imbuh Djanur.

Lalu sampai kapan perburuan striker mesti berlangsung? Sedangkan tim mesti lekas mendaftarkan skuatnya pada 27 Februari mendatang. Djanur lebih memilih untuk bersabar.

"Tetap sabar sampai batas waktu pendaftaran habis," ucapnya.

Namun demikian, dia mengutarakan targetnya, Persib akan bermain dengan striker asing di laga pembuka ISL 20 Februari mendatang.

"Keinginan saya sudah ada striker asing saat melawan Persipura," harap Djanur.(caf/jpnn)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ini Opsi Untuk Klub yang Bermasalah Dengan Stadion


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler