Covid-19 Mengganas di Kaltim, Kasus Positif Bertambah 1.608 Orang

Jumat, 18 Februari 2022 – 22:36 WIB
Covid-19 tengah mengganas di Kaltim dengan adanya tambahan kasus positif sebanyak .608 orang pada Jumat (18/2/2022). Ilustrasi Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, SAMARINDA - Covid-19 dilaporkan tengah mengganas di Kalimantan Timur (Kaltim) setelah adanya tambahan 1.608 orang terkonfirmasi positif.

Angka kasus positif Covid-19 di Kaltim itu berbanding jauh dengan tingkat kesembuhan yang hanya bertambah 280 orang.

BACA JUGA: Jawa Barat Sumbang Kasus Covid-19 Terbanyak

Juru bicara Satgas Covid-19 Provinsi Kaltim Andi Muhammad Ishak menyebut Balikpapan masih menjadi penyumbang kasus positif tertinggi dengan tambahan 691 orang.

Kemudian, disusul kasus di Samarinda 371 orang, Kutai Kartanegara 179 orang, Kutai Timur 147 orang, Bontang 139 orang, Paser 52 orang, Penajam Paser Utara 49 orang, Berau 39 orang, Kutai Barat 37 orang dan Mahakam Ulu 3 orang.

BACA JUGA: Polisi Ungkap Fakta Hasil Visum Jasad H yang Tewas di Sel Polsek, Ternyata

Kasus positif terus mengalami kenaikan dengan lebih dari seribu kasus," ucap Andi di Samarinda pada Jumat (18/2).

Andi mengimbau masyarakat lebih waspada dan menjaga kesehatan agar tidak tertular virus corona.

BACA JUGA: AKBP Wahyudi Minta Warga Kediri Menahan Diri, Jangan Terpancing

"Pasien terkonfirmasi positif yang menjalani perawatan terus membengkak, saat ini jumlahnya mencapai 8.399 orang,” ungkap Andi.

Dia memerinci pasien positif yang dirawat terbanyak berada di Balikpapan dengan jumlah 3.537 orang, disusul Samarinda 1.295 orang.

Lalu, di Kutai Timur 941 orang, Bontang 882 orang, Kutai Kartanegara 752 orang, Penajam Paser Utara 328 orang, Berau 238 orang, Kutai Barat 228 orang, Paser 186 orang dan Mahakam Ulu 12 orang.

"Sembilan wilayah Kaltim masih dalam status zona merah Covid-19, sedangkan satu- satunya wilayah zona kuning yakni Mahakam Ulu," ucapnya.

Andi mewanti-wanti masyarakat bahwa varian Omicron yang menjadi pemicu lonjakan kasus di wilayah Kaltim, bisa diredam asalkan warga peduli dan disiplin dalam menjalankan protokol kesehatan.

“Marilah bersama- sama memerangi badai virus corona ini hingga bisa kembali menuju kehidupan normal," ujar Andi. (ant/fat/jpnn)

Yuk, Simak Juga Video ini!


Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler