Craig Kembali jadi James Bond

Kamis, 13 Januari 2011 – 09:19 WIB
LOS ANGELES - Sudah kangen dengan aksi terbaru James Bond, agen rahasia super berlabel 007? Jangan khawatirPenggemar film aksi tersebut bisa bernapas lega karena Metro-Goldwyn-Mayer (MGM), studio yang merilis film-film Bond, siap kembali berproduksi

BACA JUGA: Cut Tary Capek Bicarakan Ariel

Sama dengan dua film Bond terakhir, Casino Royale dan Quantum of Solace, mereka menunjuk Daniel Craig untuk berperan sebagai agen rahasia yang banyak dikelilingi perempuan cantik tersebut.

Artinya, itu bakal menjadi peran ketiga Craig sebagai Bond
Dijadwalkan, film ke-23 yang mengisahkan petualangan mata-mata asal Inggris tersebut rilis pada 9 November 2012

BACA JUGA: Putra Deddy Dores Launching Lagu

Craig (42) pertama mendapatkan peran Bond dalam Casino Royale pada 2006
Dinilai sukses membawakan peran tersebut, dia ditunjuk lagi sebagai Bond dalam Quantum of Solace.

Sebenarnya, Bond yang terbaru sudah siap produksi

BACA JUGA: Sandra Bullock Mesra Dengan Ryan Reynolds

Namun, karena ada masalah finansial yang membelit MGM, produksi tertunda sembilan bulan dari jadwal sebelumnyaUntuk film terbaru tersebut, Sam Mendes ditujuk sebagai sutradaraMantan suami aktris Kate Winslet itu memulai syuting akhir tahun ini.

Detail mengenai jalan cerita tentu saja masih rahasiaNamun, rumor yang beredar, Judi Dench akan kembali memerankan M"Sepertinya, saya akan sibuk pada pertengahan 2011," kata Dench saat diwawancarai MTV seperti dikutip Daily Mail kemarinSelain itu, Michael Sheen, aktor berkebangsaan Wales, dikabarkan akan memerankan musuh Bond bernama BlofeldSementara itu, aktris yang beruntung memainkan karakter gadis Bond masih belum pasti.

Craig belakangan muncul di media-media gosip setelah foto mesranya dengan aktris Rachel Weisz "menghabiskan liburan bersama" tersebarWeisz berstatus janda setelah bercerai dengan sutradara Darren Aronofsky.

Selain itu, Craig kerap kedapatan menghabiskan waktu di gymSetidaknya lima kali dalam sepekanDisebut-sebut, itu dilakukan agar fisiknya tampil prima saat syuting BondMemang, untuk memainkan karakter Bond, yang dibutuhkan tak hanya kecakapan beraktingFisik yang mumpuni juga memegang peranPasalnya, banyak adegan yang menuntut fisik primaSaat syuting Quantum of Solace, misalnya, Craig beberapa kali mengalami kecelakaan ringanYang terparah, dia mengalami patah tulang jari saat syuting(c10/tia/ito/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Heboh, Upin Ipin Hadir di Mal Jakarta


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler