jpnn.com - JPNN.com – Persib Bandung cuci gudang demi mempersiapkan untuk kompetisi musim depan. Total 11 pemain sudah dilepas pemain berjuluk Maung Bandung tersebut.
Menurut pelatih Djajang Nurjaman, keputusan tersebut demi kebaikan sang pemain juga. Pasalnya, kalau pemain jarang diturunkan otomatis kemampuan menurun.
BACA JUGA: Ini Daftar Pemain yang Dipertahankan Persija..Klik!
”Untuk itu saya beri kesempatan milih klub lain yang bisa memberikan kesempatan menit bermain,” ungkap pria yang akrab sapa Djanur saat ditemui di Sulanjana, Jumat (30/12).
Dalam kesempatan tersebut, Djanur mengatakan 11 pemain yang dilepas tersebut akan sulit bersaing dengan pemain lainnya di musim depan.
BACA JUGA: Pelatih Persib Tengah Berburu Lisensi A AFC ke Thailand
Sebelumnya, Djanur sempat berkomunikasi dengan para pemain, ada beberapa tim yang meminang mereka.
Dari seluruh pemain, sembilan di antaranya sudah memiliki klub untuk berkompetisi. Dua orang pemain lainnya, sedang dicarikan klub. Untuk administrasi, lanjut dia, tidak ada yang dipersulit satu pun.
BACA JUGA: Dua Pemain Muda Persija Jadi Buruan Sejumlah Klub
Saat ini sudah ada 10 orang pemain yang sudah dikontrak oleh Maung Bandung. Tiga di antaranya dari akademi Persib sendiri.
Jika ditotal dengan pemain lama, Maung Bandun hanya memiliki 23 pemain. Jumlah tersebut dianggap cukup ramping.
”Sebab, pada awal manejemen menginginkan 28 orang pemain,” katanya.
Perampingan tersebut dilakukan lantaran Djanur tidak ingin ada penumpukan di beberapa posisi.
Terkait dengan pemain muda, Maung Bandung hanya memiliki tiga orang. Yakni, gelandang bertahan, gelandang serang dan bek.
Djanur optimis, ketiganya dapat berkompetisi saat laga. (nit/dil/jpn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Bursa Transfer 2017, Ada Klub Jor-joran Buru Pemain
Redaktur & Reporter : Adil