Cueki Mourinho, Costa Tetap Bela Spanyol

Selasa, 07 Oktober 2014 – 14:21 WIB
Diego Costa. Foto: ADRIAN DENNIS / AFP

jpnn.com - LONDON - Diego Costa tak selamanya menjadi anak penurut di depan Jose Mourinho. Mantan bomber Atletico Madrid itu bisa juga menunjukkan pemberontakan terhadap Mourinho.

Salah satunya ialah keputusan Costa membela timnas Spanyol bentrok kontra Slovakia dan Luxemburgo pada kualifikasi Piala Eropa 2016. Padahal, Mourinho sempat meminta Costa istirahat agar tak terkena cedera.

BACA JUGA: Ingat Anak Bikin Ibramovic Ingin Segera Pensiun

“Saya siap untuk bermain. Saya memang memiliki masalah. Namun, semuanya berangsur lebih baik. Saya sudah bermain tiga kali dalam sepekan,” terang Costa sebagaimana dilansir laman Sky Sports, Selasa (7/10).

Sebagaimana diketahui, Mourinho memang sempat meminta timnas Spanyol tak memanggil Costa. Permintaan itu dilakukan setelah Costa sempat dihantam cedera hamstring karena intensitas pertandingan yang dijalani.

BACA JUGA: Di Maria Gabung MU di Momen yang Tepat

“Saya tak ingin berada di antara Chelsea dan Spanyol. Mourinho tak mengatakan apapun pada saya. Saya mendapat kepercayaan dari pelatih dan tik teknik,” tegas bomber berusia 25 tahun itu.. (jos/jpnn)

BACA JUGA: Cedera Betis, Ramos Absen Bela Spanyol

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kekalahan Roma Menyakiti Sepakbola Italia


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler