Daftar Mobil Honda dan Daihatsu Paling Laris

Selasa, 13 Juni 2017 – 19:32 WIB
Ilustrasi Daihatsu. Foto: Daihatsu

jpnn.com, SURABAYA - Penjualan Daihatsu dan Honda di Jawa Timur (Jatim) terkerek hingga sepuluh persen.

Marketing and Aftersales Service Director Honda Surabaya Center (HSC) Wendy Miharja menyatakan, mobil keluarga menjadi favorit konsumen. ’

BACA JUGA: Ekonomi Masih Lesu, Penjualan Otomotif Menurun

’Segmen tujuh penumpang yang laris seperti Honda Mobilio dan Honda BR-V. Meski demikian, Honda Brio Satya juga diburu banyak konsDaftarumen,’’ katanya, Senin (12/6).

Selain karena momen Lebaran, kenaikan penjualan terjadi karena HSC telah memberikan promo-promo lebih awal, yakni sejak awal Mei.

BACA JUGA: Honda Makin Serius Garap Mobil Listrik

Promo-promo tersebut memberikan hasil yang cukup memuaskan.

Pada Mei lalu, HSC mencatat total penjualan 2.841 unit atau lebih tinggi 8,5 persen bila dibandingkan dengan target.

BACA JUGA: Intip Keistimewaan Honda Civic Hatchback Turbo

Sejak Januari hingga Mei, penjualan HSC mencapai 10.744 unit. Sejak awal Juni hingga kemarin, pertumbuhannya sekitar 5,7 persen.

’’Hingga akhir tahun, kami optimistis bisa mencapai target penjualan 37.200 unit,’’ ujar Wendy.

Penopang utama penjualan masih berasal dari Honda Mobilio, Honda BR-V, dan Honda Brio 64 persen. Sisanya disumbang varian lain.

’’Untuk Brio, kami optimistis ada kenaikan penjualan 15 persen. Harga Brio yang cenderung lebih rendah kalau dibandingkan dengan BR-V maupun Mobilio bisa menjadi penarik bagi pembeli mobil pertama,’’ jelas Wendy.

Pada periode Januari–Mei, penjualan city car dan low cost green car (LCGC) itu melesat 70 persen jika dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu.

Bukan hanya Honda, pada periode Januari hingga Mei Daihatsu juga mengalami kenaikan penjualan sepuluh persen untuk wholesales dan 3,4 persen untuk ritel.

Wholesales Daihatsu tercatat 80.878 unit dan ritel Daihatsu 75.183 unit.

Pangsa pasar Daihatsu di Jatim pun meningkat dari 16,9 persen menjadi 17,7 persen untuk retail sales.

Penjualan Daihatsu masih ditopang Sigra 18.903 unit (25 persen), Gran Max Pick Up 16.273 unit (22 persen), Xenia 14.329 unit (19 persen), dan Ayla 11.583 unit (15 persen). (vir/c14/noe)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Krakatau Steel Pangkas Baja Impor untuk Otomotif


Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler