Dahlan Iskan Kagum Pembangunan Tol Bali

Kamis, 13 Juni 2013 – 16:59 WIB
Menteri BUMN Dahlan Iskan saat meninjau pembangunan jalan tol di Bali. FOTO: Ist
DENPASAR - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan hari ini menghadiri acara pertemuan puncak forum pemimpin redaksi media se Indonesia di Bali. Dalam acara itu Dahlan hadir sebagai pembicara.

Namun, sebelum menghadiri acara itu, bekas dirut PLN ini masih menyempatkan diri meninjau jalan tol baru di atas laut yang dibangun dan dibiayai secara keroyokan oleh konsorsium BUMN.

"Hari ini saya ke Bali untuk menjadi pembicara forum pemimpin redaksi se Indonesia. Kebetulan kemarin saya mendapat laporan bahwa jalan tol baru di atas laut sudah nyambung," ujar Dahlan melalui keterangan tertulisnya, Kamis (13/6).

Sesampainya di Bandara Ngurah Rai, Dahlan tak mau buang-buang waktu, dia langsung melihat jalan tol yang dibangun sepanjang 12 km itu. "Turun dari pesawat di Ngurah Rai saya langsung meninjau jalan tol sepanjang 12 km. Kebetulan acara forum Pimred diadakan di Nusa Dua, di gedung milik Kompas, sehingga dari bandara ke Nusa Dua saya bisa lewat tol yang baru nyambung itu," papar Dahlan.

Dahlan juga kagum karena jalan tol di atas laut itu benar-benar sudah terhubung. "Ternyata benar-benar sudah nyambung. Bahkan sudah diaspal. Pengaspalan itu memang berlangsung simultan sehingga bagian akhir yang baru tersambung itu pun bisa langsung cepat diaspal," tuturnya.

Setelah meninjau secara langsung, Ketua Umum Federasi Olahraga Barongsai Indonesia (FOBI) ini yakin tol di atas laut itu akan selesai sesuai target pada bulan Juli 2013 nanti.

"Gerbang-gerbang pintu tol sedang dibangun, baik di sisi Ngurah Rai maupun dari sisi Nusa Dua. Demikian juga tiang-tiang lampu di tengah jalan sedang dikerjakan, sebagian sudah tegak berdiri, sebagian lagi sedang disiapkan," terangnya.

"Selain itu, jalur khusus sepeda motor di sayap kiri dan kanan jalan tol itu juga sudah jadi dan sudah pula diaspal. Inilah jalan tol kedua setelah Suramadu yang dilengkapi dengan jalur sepeda motor," imbuh pria yang pernah melakukan cuci otak ini.

Tol di atas laut yang menelan biaya Rp 2,4 triliun itu rencananya akan dipergunakan untuk melayani jalur transportasi pertemuan KTT APEC pada Oktober 2013 mendatang.

Berikut konsorsium BUMN yang terlibat dalam pembangunan ini: PT Jasa Marga, PT Pelindo III, PT Adhi Karya Tbk, PT Hutama Karya Tbk, PT Angkasa Pura I, PT Wijaya Karya Tbk (Wika) dan PT Pengembangan Pariwisata Bali. (chi/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... PKS Tolak Tarik Menteri Dari Kabinet

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler