Dahlan Iskan Langsung Standing Applause untuk Presiden

Kamis, 16 Oktober 2014 – 13:06 WIB

jpnn.com - JAKARTA - Suasana haru menyelimuti sidang kabinet terakhir Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dengan Wapres Boediono dan jajaran Kabinet Indonesia Bersatu II pada Kamis, (16/11). Terutama ketika Presiden mengucapkan salam perpisahan pada para menteri.

"Saya doakan saudara-saudara sukses, dan beserta keluarga dapat perlinbdungan dari Tuhan. Marilah kita jaga tali silaturahmi. Dengan begitu kita masih merasa bisa berbuat untuk negeri ini," lirih Presiden mengakhiri pidatonya yang hampir sejam lamanya.

BACA JUGA: Rapat Kabinet Terakhir, Mata SBY Berkaca-kaca

Usai berpidato Presiden mendapat standing applause dari semua menteri yang hadir. Meneg BUMN Dahlan Iskan yang pertama kali berdiri dan memberi tepuk tangan untuk Presiden SBY dan diikuti menteri yang lain.

Presiden hari ini memang menggelar rapat hanya untuk refleksi selama 10 tahun masa pemerintahannya. Ia tidak ingin membicarakan substansi pemerintahan melainkan meminta maaf dan mengucapkan terimakasih pada jajaran pemerintah yang membantunya selama ini. (flo/jpnn)

BACA JUGA: Amien Rais : Pemerintahan Jokowi-JK Bisa Cemerlang, Asal...

 

BACA JUGA: Ruhut : Yang Berseberangan dengan Jokowi Bakal Rugi

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kubu SDA Tuding KIH Ikut Campur Urusan PPP


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler