Dalam Sehari, Nelayan Bisa Gendong 100 Orang Pemudik

Rabu, 05 Juni 2019 – 07:14 WIB
Nelayan jadi ojek gendong pemudik. Foto : JPG/Pojokpitu

jpnn.com, SITUBONDO - Puluhan nelayan pesisir di kecamatan Jangkar Situbondo, Jatim beralih profesi sebagai tukang buruh ojek gendong.

Mereka menggendong para pemudik tujuan Raas Pulau Madura untuk bisa naik ke atas perahu.

BACA JUGA: Petugas Pemadam Kebakaran tak Libur Lebaran, Tetap Bersiaga

Cara ini dilakukan karena tidak ada dermaga untuk perahu bersandar sehingga sejumlah warga Pesisir Jangakar Situbondo, mengais rezeki di pelabuhan tradisional.

BACA JUGA : Kapal Tangkap Ikan Dilarang Beroperasi, Anak Nelayan Putus Sekolah

BACA JUGA: Hari Raya, Tetap Waspada Memarkir Kendaraan di Tempat Aman

Mereka mendadak beralih profesi sebagai jasa ojek gendong, demi memperoleh penghasilan tambahan.

Tradisi musiman yang telah berjalan selama puluhan tahun ini cukup unik. Sebab para ojek tidak membutuhkan transportasi apapun, hanya stand by di bibir pantai sesambil menunggu penumpang yang hendak naik ke atas perahu kecil.

BACA JUGA: Anak Buah Mudik, Pak Wali Kota Sopiri Sendiri Mobil Dinas ke Kantor

BACA JUGA : Sambutan Unik Nelayan Balikpapan untuk Jokowi

Bagi yang bertubuh besar, mereka harus di gendong dua nelayan. Namun bagi anak-anak dan orang dewasa, hanya digendong oleh satu orang.

"Takut basah saat menuju perahu angkut jadi menggunakan jasa ojek gendong dan terhindar dari air laut," ujar Ningsih salah satu pemudik.

Pemudik ini digendong dari bibir pantai sampai menuju perahu yang nantinya menghantarkan ke kapal layar motor.

Untuk tarif, para pemudik harus membayar Rp 5 ribu untuk sekali gendong .

Samhuri salah satu nelayan itu mengaku dalam sehari ojek gendong musiman ini bisa menggendong 50 hingga seratus orang.

Mulai dari pagi hingga sore hari, penghasilannya lumayan. "Rata-rata bisa mencapai seratus hingga Rp 200 ribu," ujar Samhuri. (pul/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Perketat Pengawasan Bandara, Langsung Periksa yang Dicurigai


Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler