jpnn.com - JAKARTA - Komandan Komando Latihan Komando Armada RI Kawasan Barat (Dankolatarmabar) Laksamana Pertama TNI Gregorius Agung W.D, membuka Pelatihan Selam Dasar Tahun 2016, di lapangan apel Markas Komando (Mako) Kolat Koarmabar, Jakarta Pusat, Jumat (23/9). Pelatihan Selam Dasar tersebut diikuti 130 personel dari Kolat Koarmabar.
Gregorius dalam amanatnya mengatakan, pelatihan selam dasar ini sebagai wujud upaya peningkatan sumber daya manusia untuk menyiapkan personel yang unggul. Juga agar memiliki kemampuan dan terampil di bidang penyelaman.
BACA JUGA: Masyarakat Harus Awasi Kasus Vaksin Palsu
Ada pun tujuan pelatihan ini diharapkan para personel Kolatarmabar mempunyai kemampuan menggunakan peralatan dan melakukan penyelaman tingkat dasar.
Lebih lanjut, Dankolatarmabar mengatakan personel yang dilibatkan adalah personel Kolat Koarmabar baik tingkat Perwira, Bintara dan Tamtama yang sudah dan belum memiliki brevet selam.
BACA JUGA: Tiga Kapal Patroli Cepat Perkuat TNI AL
Pelatihan kurang lebih 9 hari dengan melalui tahapan-tahapan seperti, pengecekan kesehatan di Diskes Koarmabar, chamber di RSAL Dr. Mintoharjo, pelajaran teori di kelas dan di lapangan serta praktek menyelam di kolam renang Mabesal.
Dia mengingatkan kepada para peserta latihan untuk mencapai suatu tingkatan profesionalitas tidak hanya cukup melaksanakan pelatihan di Kolat Koarmabar. Namun dituntut tetap menimba ilmu menyelam secara terus menerus yang pada saatnya akan membentuk jati diri prajurit matra laut yang profesional dan mampu menghadapi tugas serta hambatan di bidang penyelaman di masa mendatang.(fri/jpnn)
BACA JUGA: Puan Maharani Terima Anugerah jadi Warga Kehormatan Sulawesi Utara
BACA ARTIKEL LAINNYA... Mabes Polri Kandangkan Perwira Bermasalah, Ada Krishna Murti
Redaktur : Tim Redaksi