Dansatlinlamil Inspeksi KRI Pembawa Taruna ke Australia

Senin, 10 Oktober 2016 – 02:14 WIB
Komandan Satlinlamil Jakarta Kolonel Laut (P) Andi Abdul Aziz saat melakukan inspeksi di KRI Banda Aceh 593. FOTO: Dispen Kolinlamil

jpnn.com - JAKARTA - Komandan Satuan Lintas Laut Militer (Dansatlinlamil) Jakarta, Kolonel Laut (P) Andi Abdul Azis melakukan inspeksi sekaligus peninjauan terhadap KRI Banda Aceh (BAC)-593 di Dermaga Pondok Dayung, Tanjung Priok Jakarta Utara, baru baru ini. KRI ini akan bertolak menuju Australia dalam rangka Kartika Jala Krida 2016.

Andi Abdul mengatakan Inspeksi tersebut dilakukan untuk melihat kesiapan KRI Banda Aceh-593 yang akan membawa taruna Akademi Angkatan Laut (AAL) melaksanakan pelayaran perdananya ke Australia.

BACA JUGA: Polisi Dugem di Diskotek Ketahuan Bawa Ineks

Inspeksi kapal ini meliputi semua peralatan yang ada di KRI. Seperti pemeliharaan dan perbaikan meliputi badan kapal atas dan bawah air, sistem mesin pendorong, sistem mesin bantu, sistem kelistrikan, sistem navigasi, peralatan bahari, dan akomodasi personel.

Menurut Andi, peninjauan ini juga dimaksudkan untuk melihat serta memotivasi moril dari para Prajurit KRI Banda Aceh 593 yang dikomandani Letkol Laut (P) Budi Santosa. “Diharapkan dengan adanya inspeksi ini dapat meningkatkan kesiapan jajaran KRI BAC 593,” kata Andi seperti rilis Kepala Dispen Kolinlamil, Letkol Laut (KH) Bazoghi Gea.(fri/jpnn)

BACA JUGA: Kalangan Muda NU Bertemu demi Kedamaian Pilkada DKI

BACA JUGA: Anies: Jangan Menyalahkan Orang Tersinggung, Introspeksi Diri

BACA ARTIKEL LAINNYA... Mau Cari Makan, Tribowo Tewas Kena Tembakan


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler