Dari 111 Pelamar Lulus Tes CPNS, Baru 20 yang Kembalikan Berkas

Jumat, 09 Januari 2015 – 08:35 WIB
Petugas BKD Bulungan di loket pengembalian berkas bagi pelamar yang dinyatakan lulus tes CPNS, Kamis (8/1). Foto: Khaeruddin Elang Geo/Radar Tarakan/JPNN

jpnn.com - TANJUNG SELOR - Verifikasi berkas pelamar yang dinyatakan lulus tes Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) masih dilakukan Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kabupaten Bulungan.

"Saat ini lagi diverifikasi formasi kesehatan berapa, pendidikan berapa dan lainnya. Alhamdulillah proses yang sedang berjalan,” kata Kepala BKD Bulungan Hj. Indriyati SH MSi dilansir Radar Tarakan (Grup JPNN.com), Jumat (9/1).

BACA JUGA: Ikut Pilkada, Pj Gubernur Kaltara Siap Lepas Status PNS

Hingga hari ke-3 pengembalian berkas bagi peserta yang telah dinyatakan lulus, baru sekitar 20 orang yang telah melakukan dari 111 pelamar yang dinyatakan lulus CPNS di lingkup Pemkab Bulungan.

“Kalau protes atau semacamnya hingga saat ini ada 1 orang, hanya saja sudah kami jelaskan apa yang dipermasalahkan,” tegasnya.

BACA JUGA: Kisah Wanita Demen Lihat Cowok tak Berbaju, Otaknya Jadi Encer (2)

Untuk diketahui, pengembalian berkas untuk dilakukan verifikasi yang dibuka sejak 5 Januari dan kan ditutup pada 18 Januari nanti.(*/keg/jpnn)

 

BACA JUGA: Bupati Izinkan 80 PNS Ceraikan Pasangan

BACA ARTIKEL LAINNYA... NIP Mayoritas Honorer K2 Sudah Terbit


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler