jpnn.com - JAKARTA - Tim promosi Pusamania Borneo FC serius menyiapkan diri menyambut musim baru. Selain hampir seratus persen menyelesaikan perburuan pemain, mereka juga menjalani pemusatan latihan dalam dua tahap.
Pertama, mereka menjalani pemusatan latihan di Balikpapan, Kalimantan Timur. Disana, mereka akan menghadapi sesama tim ISL, Persiba Balikpapan pada Senin (29/12) mendatang.
BACA JUGA: Ini Saran Mancini Untuk Balotelli
Dari sana, Borneo FC akan berpindah ke tanah Jawa. "Tahap kedua, pemusatan latihan kami di Jakarta. Ini sudah pasti," kata Manajer Borneo FC, Dandri Daury, kepada JPNN.com, Jumat (26/12).
Keputusan ini menurut dia sudah menjadi program pelatih untuk mematangkan tim. Di Jakarta, selain mematangkan organisasi permainan, tim juga dijadwalkan menjalani beberapa kali uji coba.
BACA JUGA: Gelandang Muda Barca Siap Hijrah ke Inggris
"Kami ingin laga uji coba melawan klub-klub kuat, baik dari Divisi Utama maupun ISL," tambahnya.
Rencananya, pemusatan latihan di Jakarta ini akan dimulai pada 3 Januari. Sebab, mulai 30 Desember, pemain diliburkan sementara. Setelah itu, dari total 28 pemain yang ada, hanya sebagian yang dipanggil ke Jakarta. "Yang terpanggil itu berarti mereka yang jadi bagian tim musim depan," pungkas Dandri. (upi/mas)
BACA JUGA: PT LIGA Enggan Beri Bocoran Penilaian Klub
BACA ARTIKEL LAINNYA... Wizards Beri Knicks Kekalahan Ke-26
Redaktur : Tim Redaksi