Dari Besi Tua, Yeni Isnawati Kini Sukses Berbisnis Kuliner

Kamis, 04 Januari 2024 – 17:41 WIB
Yeni Ismawati bersama suami dan anak-anaknya. Foto: dok. pribadi

jpnn.com, JAKARTA - Womenpreneur asal Jombang, Jawa Timur, Yeni Isnawati bercerita perjalanan bisnisnya di bidang kuliner.

Dia mengaku memang sejak lama memiliki passion berdagang karena tinggal di lingkungan pedagang pasar.

BACA JUGA: Fuji Rambah Bisnis Kuliner Bareng Kang Seafood 357

Perempuan kelahiran September 1988, ini sudah belajar mandiri dan membantu keluarganya berdagang sejak SD.

"Saya anak tunggal. Orang tua punya harapan besar pada saya dan menitipkan saya di nenek, supaya bisa mandiri. Kebetulan nenek saya ini juga seorang pedagang," kata Yeni Isnawati.

BACA JUGA: Badan Otonom F&B HIPMI Jaya Mendorong Pertumbuhan Bisnis Kuliner

Selama di rumah sang nenek, dia belajam memanajemen keuangannya sendiri karena hanya mendapat uang saku mingguan.

"Entah bagaimana saya ngaturnya bebas. Yang penting uang tersebut cukup untuk makan, jajan, dan tabungan," ujarnya.

BACA JUGA: Bisnis Kuliner Bandung Makin Menanjak, ESB Hadir di BIFHEX 2023

Memiliki nenek yang tegas dan disiplin memudahkan Yeni hidup mandiri. Dari sanalah dia kemudian menemukan passion, yakni berdagang.

"Lingkungan saya saat itu bukan lagi tempat anak bermain, tetapi lingkungan bos-bos besar pedagang," kenang Yeni.

Berbekal dedikasi dan hidup mandiri, Yeni Isnawati terus mengasah kemampuan berwirausaha. Saat duduk di bangku kuliah, dia bergabung dengan organisasi masyarakat dan menjadi bendahara.

Yeni Isnawati bertugas mengatur semua bisnis dan usaha dari organisasi yang ia ikuti tersebut. Dia juga pernah menjadi pengajar UMKM saat masih kuliah.

"Sampai akhirnya saya menikah dan merintis usaha bersama suami. Kami berbisnis bareng di besi tua," tuturnya.

Kemudian, dia merambah ke bisnis kuliner yang kini sudah punya banyak cabang, yakni Ayam Nelongso.

"Semua itu saya lakukan tanpa beban, karena rasa cinta dan impian sejak kecil," ungkap Yeni Isnawati. (jlo/jpnn)


Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler