Dari Makassar, Bohongi Atasan demi Figo

Menpora Andi Mallarangeng Batal Hadir

Minggu, 30 Januari 2011 – 11:01 WIB
TEMU FANS: Figo saat berada di atas tribun acara Indonesia Menggiring Bola di Silang Barat Lapangan Monas, Minggu (30/1) pagi. (Foto: Budi/JPNN)

JAKARTA—Antusiasme masyarakat Indonesia untuk melihat Luis Figo memang sangat tinggiMantan kapten timnas Portugal ini memang telah berada di Jakarta sejak Jumat (29/1) untuk mengikuti sejumlah acara acara dalam rangka launching Dua Kelinci ,sebagai salah satu sponsor resmi klub raksasa Spanyol Real Madrid. 

Buktinya, tiga orang PNS di instansi pemerintah yang berbeda di Makassar sampai harus berbohong ke atasannya untuk bisa datang ke Jakarta

BACA JUGA: Upayakan Hendrie Bisa Tampil

Mereka ngotot ingin menyaksikan keberadaan Figo dalam iven Indonesia Menggiring Bola yang dilaksanakan di Silang Barat Lapangan Monas, pukul 06.00, Minggu (30/1).

“Kami berangkat dari Makassar Jumat sore setelah selesai kerja,” kata salah seorang di antara mereka yang mengenakan kaus Real Madrir dengan gambar Dua Kelinci dan bertandatangan Figo itu.

Menurutnya, ketiganya berbohong kepada atasan masing-masing kalau sedang ada urusan keluarga
“Kalau sampai harus mengaku ada keluarga yang meninggal dunia di luar daerah di Makassar,” aku salah satu PNS yang meminta nama mereka tak disebutkan karena takut ketahuan atasannya di Makassar.

PNS lainnya mengaku berbohong kepada atasannya dengan mengatakan dirinya sedang sakit

BACA JUGA: Copet Gasak Dompet Fans Figo

“Hari ini kantor ada acara gathering dan semua harus hadir
Jadi aku terpaksa berbohong untuk bisa ke Jakarta,” papar pria yang menolak ketiganya dipotret.

“Kalau tidak salah Figo setelah ini akan ke beberapa kota di Jawa

BACA JUGA: Figo: Garuda Di Dadaku!

Tapi tak ke Makassar, jadi ngak bisa nonton Figo kalau tak ke Jakarta,” tambah PNS satunya lagi yang mengaku penggemar berat Real Madrid.

Kehadiran Figo di kawasan Monas tersebut memang benar-benar hebohPuluhan ribu memadati tempat tersebut sejak dini hariTerlebih, iven itu ikut dimeriahkan dengan hadirnya dua pemain Timnas Indonesia, M Nasuha dan Ahmad BustomiSejumlah artis ibukota seperti D’Bagindas, Ulfa Dwiyanti dan Farhan ikut memeriahkannya.

Sayangnya, Menpora Andi Mallarangeng yang direncakan ikut hadir batal datangIa hanya diwakili bawahannya, James Tangkudung yang memberikan sambutan atas nama Menpora.

“Saya dan teman-teman datang dari Surabaya tadi malam dan langsung ke kawasan Monas untuk bisa menonton Figo,” kata Cecep, suporter Bonek yang juga penggemar Figo didampingi sejumlah rekannya.(sto/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Figo: Good Morning, Selamat Pagi!


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler