Darmin Nasution Dipanggil Jokowi Sebelum Acara Perpisahan

Jumat, 18 Oktober 2019 – 12:12 WIB
Menko Bidang Perekonomian Darmin Nasution. Foto: Mesya/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Darmin Nasution dipanggil Presiden Joko Widodo atau Jokowi, ke Istana Kepresidenan Jakarta, Jumat (18/10).

Pemanggilan mantan Gubernur Bank Indonesia itu dilakukan Jokowi, sebelum acara perpisahan Presiden Jokowi dengan Wakil Presiden Jusuf Kalla dan para menteri Kabinet Kerja, Jumat siang.

BACA JUGA: Kualitas Lulusan Vokasi Rendah, Darmin Nasution Dorong UT Genjot Pelatihan Online Besertifikat

"Saya enggak ada yang perlu diceritakan. Saya melapor saja ke presiden waktu minggu kemarin ini habis dari Sorong, peresmian KEK. Saya ke Jawa Timur ke Tuban, ke BP Tuban cerita soal itu," ungkap Darmin soal keperluannya ke Istana.

Bagaimana soal tawaran untuk kembali membantu suami Iriana itu di kabinet periode kedua nanti?

BACA JUGA: Aiptu PE Ternyata Nyabu di Rumah Bandar Narkoba

Terkait hal ini, Darmin enggan membicarakannya.

"Wah saya enggak mau urusan itu, tidak usah kita bicarakan dulu," jawabnya.(fat/jpnn)

BACA JUGA: Jelang Pelantikan Jokowi-Maruf, ISNU Minta Masyarakat Jalankan Politik Berbudaya


Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler