Darmizal Sebut Tuduhan SBY Kosong Belaka

Kamis, 25 Februari 2021 – 13:03 WIB
Susilo Bambang Yudhoyono. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Mantan Ketua Komisi Pengawas Partai Demokrat Darmizal menanggapi pernyataan Ketua Majelis Tinggi Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), terkait isu kudeta yang dilakukan oleh kader dan mantan kader PD.

Darmizal menyebutkan tuduhan yang disebutkan oleh presiden keenam RI itu terkait Pergantian Antar-Waktu (PAW) jika terjadi Kongres Luar Biasa (KLB), hampa dan kosong belaka.

BACA JUGA: SBY Turun Gunung, Darmizal Merespons dengan Istilah Orang Besar, Ada Kata Maaf

"Tuduhan SBY itu hampa dan kosong belaka. Bahkan, maaf ya, orang seperti Sekjen Rifky (Teuku Riefky Harsya) pun tidak akan di-PAW atau dibuang. Apalagi kader dan pengurus daerah yang tidak bermasalah," kata Damrizal dalam keterangan tertulisnya, Kamis (25/2).

Damrizal menyebutkan kondisi partai berlogo bintang mercy tersebut saat ini sedang tidak bergairah dan dinilai kalah gengsi dibandingkan partai politik lainnya.

BACA JUGA: Darmizal Minta AHY Mundur jika Takut Menghadapi KLB

"PD sekarang tidak gereget. Pusat kepemimpinan PD melempem dan kalah gengsi dibandingkan PDIP, Gerindra, Golkar, Nasdem dan lain-lain. Partai Demokrat saat ini mati gaya," lanjut Damrizal.

Pria yang disebut-sebut sebagai inisiator pertemuan dengan Moeldoko itu melanjutkan, Partai Demokrat di bawah kepemimpinan Agus Harimurti Yudhoyono ini terlalu sibuk tebar pesona, namun tidak dipedulikan oleh masyarakat.

BACA JUGA: SBY Tahu Masih Ada yang Bergerak di Lapangan Secara Sembunyi-sembunyi

Ia menilai hal ini bisa berdampak buruk terhadap elektabilitas PD pada pemilu tahun 2024.

"Ini bahaya bagi nasib PD 2024. Tolong Pak SBY pahami ini. Berkoalisi dengan rakyat tetapi hasil survei dan faktanya membuktikan PD dijauhi rakyat," jelasnya.

Alumni Universitas Gadjah Mada ini menyebutkan seharusnya Partai Demokrat tidak dipimpin oleh seorang kader karbitan yang hanya bermodal dinasti politik.

"PD harus diurus oleh pemimpin yang bukan karbitan, bukan hanya dinasti. Kami ingin PD kembali sebagai partai modern, partai terbuka, partai bersih, cerdas, santun dan dicintai rakyat," tegas Darmizal. (mcr8/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... SBY Bicara soal Upaya Menggulingkan AHY, Ada Transaksi Jual Beli


Redaktur & Reporter : Kenny Kurnia Putra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler