Daud Yordan Sabet Juara Dunia IBO

Minggu, 07 Juli 2013 – 04:05 WIB
PERTH - Daud Yordan sukses merebut gelar juara dunia kelas ringan versi IBO. Gelar tersebut diraih setelah Daud berhasil mengalahkan petinju Argentina, Daniel Eduardo Brizuela dalam laga yang dilangsungkan di Metro City Perth, Perth, Australia, Sabtu (6/7).

Dalam pertandingan tersebut, petinju yang karib disapa Cino itu menang angka mutlak. Namun, kemenangan yang dipetik Daud tidaklah mudah. Meski menang angka mutlak, Daud mendapatkan perlawanan sangat sengit dari lawan.

Bahkan, pada ronde ketujuh, Daud sempat mengalami robek di pelipis kanan. Insiden tersebut sangat mengganggu Daud karena kesulitan melihat. Namun, Daud menunjukkan mental baja. Dia berhasil merampungkan pertandingan dengan menang angka mutlak.

Dari tiga juri pertandingan tersebut, Daud dinyatakan menang sempurna dengan keunggulan 117-111, 115-113 dan 116-112. Hasil tersebut menjadi pelipur luka bagi Daud yang kehilangan gelar juara dunia kelas bulu ringan versi IBO usai dikandaskan Simpiwe Vetyeka di Jakarta, April silam.

Dengan kemenangan tersebut, Daud menajamkan rekor bertandingnya. Kini, ayah satu anak tersebut mengukir 31 kali menang (23 KO) dan tiga kali kalah (1 KO) dari 34 pertandingan yang sudah dijalaninya. (jos/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Paulinho Resmi Gabung Tottenham

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler