David da Silva Masih Cedera, Persib Bakal Cari Striker Penggantinya?

Selasa, 22 Oktober 2024 – 23:41 WIB
Pelatih Persib Bojan Hodak. Foto: Nur Fidhiah Shabrina/JPNN.com

jpnn.com, BANDUNG - Striker andalan Persib Bandung David da Silva belum menunjukkan kelasnya sebagai juru gedor berbahaya pada musim ini.

Cedera membuat top scorer Liga 1 musim lalu itu tak bisa bermain dalam beberapa laga krusial Persib.

BACA JUGA: Komentar Bojan Hodak Soal Persib Tak Terkalahkan sejak Pekan Pertama Liga 1 2024/25

Sampai dengan pekan ke-8 Liga 1, David baru menorehkan dua gol. Musim lalu, dia bisa membukukan 30 gol dalam satu musim dan mencatatkan namanya sebagai pemain paling subur.  

Absennya David pun sempat membuat pelatih Persib Bojan Hodak kebingungan. Pemain yang selalu diandalkannya di lini depan itu perlu ada pelapisnya.

BACA JUGA: Bojan Hodak Ungkap David da Silva Menderita Cedera Aneh, Absen saat Persib vs Lion City Sailors?

Hodak akhirnya melakukan rotasi dan menggantikan peran David kepada beberapa pemain lain. Beberapa nama yang sering diturunkan untuk lini serang adalah Ciro Alves, Dimas Drajad, hingga Mailson Lima.

Hodak mengatakan, peran David begitu penting di dalam klub beralias Maung Bandung ini. Kemampuan mengeksekusi bola yang ada di depan gawang hingga penetrasi setiap lawannya, adalah kekuatan yang dimiliki pesepak bola asal Brasil itu.

BACA JUGA: ACL 2: Belum Pernah Menang, Persib Termotivasi Mengalahkan Lion City Sailors FC

Maka dari itu, ia masih akan menunggu pulihnya David dari cedera, ketimbang mencari striker lain.

Pangeran Biru sendiri menyisakan sembilan pertandingan lagi sampai akhir musim pertama.

“Kita akan lihat nanti, karena kata ‘kalau’ itu maknanya bisa banyak. Jadi masih banyak pertandingan yang akan dihadapi dan saya harap bisa segera pulih karena kami membutuhkannya,” kata Hodak di Bandung, Selasa (22/10).

Hal senada juga disampaikan, rekan satu timnya Nick Kuipers. Bek kelahiran Maastricht itu mengungkapkan, David adalah pemain berkualitas yang mampu mencetak puluhan gol dalam satu musim.

David juga banyak membantu tim dalam meraih kemenangan di setiap pertandingan, termasuk gelar juara Liga 1 musim 2023/24.

“David adalah pemain yang dalam satu musim bisa mencetak 30 gol. Jadi tentu berdampak kepada tim,” kata Kuipers.

Pemain asing terlama di Persib itu mulanya menilai bahwa ujung tombak tim hanya ada pada sosok David saja. Namun, seiring berjalannya waktu anggapan itu bisa dipatahkan.

Kini mereka tidak melulu mengandalkan David saja untuk bisa membobol gawang lain. Seluruh pemain dari berbagai posisi berpotensi mencetak gol.

“Jika melihat para pemain sekarang, kami masih bisa mencetak gol dua kali di laga melawan Persebaya. Jadi tentu kami kehilangan David tapi pada akhirnya masih ada pemain lainnya yang bisa diandalkan. Itu artinya semua pemain bisa melakukan tugasnya dengan baik,” tutur pemain berpostur 193 cm itu. (mcr27/jpnn)


Redaktur : M. Adil Syarif
Reporter : Nur Fidhiah Sabrina

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler