Debat Perdana Pilkada Palembang 2024: Tiga Paslon Sampaikan Visi Misi

Rabu, 23 Oktober 2024 – 01:30 WIB
Debat pertama Pilkada Palembang 2024 di Ballroom Hotel Santika Premiere Bandara Palembang, Selasa (22/10/2024) malam. Foto: Cuci Hati/JPNN.com.

jpnn.com - JAKARTA - Tiga pasangan Calon Wali Kota-Calon Wakil Wali Kota Palembang 2024,  Fitrianti Agustinda - Nandriani Octarina (nomor urut 1), Ratu Dewa - Prima Salam (nomor urut 2), dan Yudha Pratomo Mahyuddin - Baharuddin (nomor urut 3), mengikuti debat perdana Pilkada Palembang 2024 di Hotel Santika Premiere Bandara, Selasa (22/10) malam.

Dalam debat yang digelar Komisi Pemilihan Umum Palembang itu, ketiga pasangan calon menyampaikan visi misi mereka.

BACA JUGA: Jelang Debat Perdana, Samani-Bellinda Siapkan Strategi Khusus

Fitrianti Agustinda - Nandriani Octarina, menjadi yang pertama menyampaikan visi misi.

Visi Fitrianti-Nandriani menjadikan Kota Palembang Maju-Mapan, dengan membangun Kota Palembang berkelanjutan dan menata Kota Palembang menjadi terdepan.

BACA JUGA: Debat Perdana Pilgub Jatim, Hendy Setiono Nilai Khofifah-Emil Kuasai Tema

Adapun misinya ialah Kota Palembang Musi, yakni Majukan Kota Palembang yang indah dengan terciptanya 'Smart and Sustainable, Palembang Beyond Cityhub' berbasis teknologi informasi sebagai pusat bisnis jasa yang maju mandiri dan berkebudayaan.

Fitrianti-Nandriani juga akan mengunggulkan karya Kota Palembang yang kreatif dan inovatif dengan terciptanya kawasan pusat bisnis 'green industry' ramah investasi yang berfokus pada sektor perdagangan, pariwisata dan pendidikan.

BACA JUGA: Bawa Keberhasilan Pencapaian & Hasil Kerja Nyata, Khofifah Kuasai Debat Perdana

Tak hanya itu, pasangan yang dikenal dengan ciri khas Blackpink ini juga akan menyejahterakan warga Kota Palembang dengan terciptanya kesempatan usaha baru, lapangan kerja baru dan meningkatkan pelayanan sosial, kesehatan dan pendidikan terhadap warga miskin dan rentan miskin.

Kemudian, mengistimewakan budaya Kota Palembang darussalam, dengan terciptanya lingkungan budaya yang ramah, aman, nyaman, religius dan budaya yang berkepribadian yang kuat cerdas, berdaya saing tinggi, serta adaptif terhadap perkembangan digitalisasi global.

Kemudian, Ratu Dewa-Prima Salam menyampaikan visi misi mereka.

RDPS memiliki visi Bersama Mewujudkan Palembang Berdaya, Palembang Sejahtera yang Berkelanjutan.

Adapun misi RDPS, yakni akan mewujudkan masyarakat kota yang berdaya, berdaya ekonominya, terjamin amanah layanan pendidikan dan kesehatannya, berbudaya dan religius (berdaya masyarakatnya).

Kemudian, mempercepat pertumbuhan dan pemerataan pembangunan kota yang berbasis lingkungan budaya, teknologi dan berkelanjutan.

Selanjutnya, mewujudkan kota jasa dan pariwisata melalui peningkatan pertumbuhan ekonomi, investasi dan iklim usaha yang kondusif dengan didukung sektor UMKM dan usaha ekonomi kerakyatan yang tangguh dan berdaya saing.

Lalu, mewujudkan kota maju smart city yang nyaman, aman dan inovatif.

Berikutnya, meningkatkan tata kelola pemerintahan yang profesional, transparan, akuntabel, adaptif, dan kolaboratif antara pemerintah pusat, provinsi dan kabupaten atau kota.

Yudha Pratomo Mahyuddin - Baharuddin juga menyampaikan visi misi mereka dalam kesempatan itu.

Adapun visi Pratomo Mahyuddin - Baharuddin menjadikan Palembang sebagai kota maju yang membahagiakan dan menyejahterakan warganya.

Misinya, yakni mewujudkan tata kelola pemerintahan yang inovatif sehingga Kota Palembang menjadi kota yang layak huni, dan kota cerdas yang berbudaya.

Mewujudkan rasa aman dan nyaman, sehingga Kota Palembang menjadi kota yang membahagiakan.

Jujur , mewujudkan kualitas SDM Kota Palembang yang berdaya saing, berintegritas, bahagia dan sejahtera.

Mewujudkan kekuatan ekonomi kota yang sehat,  inklusif, mandiri dan berkelanjutan.

Debat berjalan lancar. Tidak hanya ketiga paslon,  para pendukung simpatisan mereka juga turut hadir pada debat tersebut. (mcr35/jpnn) 


Redaktur : M. Kusdharmadi
Reporter : Cuci Hati

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler