Debut di BWF World Tour Finals 2022, Gregoria Mariska Tunjung Bikin Sulit 3 Raksasa

Jumat, 09 Desember 2022 – 17:10 WIB
Tunggal putri Gregoria Mariska Tunjung di BWF World Tour Finals 2022. Foto: Humas PP PBSI

jpnn.com - Perjalanan tunggal putri Indonesia Gregoria Mariska Tunjung di BWF World Tour Finals 2022 terhenti di fase grup.

Meski gagal lolos ke semifinal, perjuangan peraih medali perunggu SEA Games 2021 itu terbilang heroik.

BACA JUGA: Ginting Bantu Jonatan Christie Lolos ke Semifinal BWF World Tour Finals 2022

Tercatat, di tiga laga fase grup, Jorji -sapaan akrab Gregoria- memberikan perlawanan kepada pemain-pemain tangguh, macam Chen Yu Fei (China), An Seyoung (Korea), dan Akane Yamaguchi (Jepang).

Pada laga pemungkas Grup A, runner up Australia Open 2022 itu memaksakan permainan tiga gim saat jumpa Akane.

BACA JUGA: Anthony Ginting Ganas, Juara Dunia Gagal Lolos Semifinal BWF World Tour Finals 2022

Dalam laga yang digelar di Nimibutr Arena, Bangkok, Jumat (9/12) siang WIB, Jorji takluk dengan skor 15-21, 21-13, 18-21.

Perjuangan Gregoria Mariska Tunjung di ajang BWF World Tour Finals 2022 terbilang heroik.

BACA JUGA: Debut di BWF World Tour Finals 2022 Kurang Manis, Apriyani/Fadia Bersedih

Menggantikan tunggal putri India, Pusarla V. Sindhu, di luar dugaan juara BWF World Junior Championships 2017 itu mampu tampil menjanjikan dan menyulitkan pebulu tangkis 10 besar dunia.

"Bersyukur karena saya bisa mendapat kesempatan bermain di World Tour Finals meski saya menjadi pemain pengganti pebulu tangkis yang mundur."

"Di sini saya bisa menunjukkan permainan terbaik saya sampai pertandingan ketiga. Memberikan perlawanan untuk pemain yang levelnya di atas saya meski hasilnya belum lolos (semifinal, red), tetapi rasanya tidak sia-sia," ungkap pasangan Mikha Angelo itu dalam rilis tertulis.

Pada laga melawan Akane, publik bulu tangkis dunia menyoroti perjuangan heroik Jorji yang tetap memberikan perlawanan meski kakinya kram.

Tidak heran, pujian juga terlontar dari sang lawan, Akane Yamguchi, yang menilai Gregoria tidak kenal lelah dalam bermain.

"Saya berusaha berjuang sampai akhir. Tidak mau menyerah begitu saja meski paha kanan dan pinggang mengalami kram. Saya mau menyelesaikan pertandingan sampai selesai," pungkas Jorji.

Dengan hasil ini, Gregoria Mariska Tunjung harus puas berada di posisi juru kunci klasemen akhir Grup A BWF World Tour Finals 2022.

Sebelum kalah dari Akane, tunggal putri asal klub PB Mutiara Cardinal itu mengalahkan Chen Yu Fei (21-9, 14-21, 21-16) dan tumbang dari An Seyoung (9-21, 21-11, 10-21).

Gregoria menjadi wakil Indonesia kedua yang gugur di fase grup BWF World Tour Finals 2022.

Sebelumnya, wakil Merah Putih lain yang gugur ialah ganda putri Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti.

Peraih medali emas SEA Games 2021 itu tersingkir seusai kalah di laga terakhir melawan wakil China, Chen Qing Chen/Jia Yi Fan dua gim langsung dengan skor identik 16-21, 16-21.(pbsi/mcr16/jpnn)


Redaktur : Dhiya Muhammad El-Labib
Reporter : Muhammad Naufal

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler