"Soal pasangan (calon wakil gubernur) diserahkan ke Pak Dede. Selanjutnya nama itu dikonsultasikan ke majelis tinggi," kata Wakil Sekjen DPP PD, Saan Mustopa, Jumat (26/10).
Menurut Saan, sudah tidak ada persoalan di internal PD terkait penunjukan Dede. Ditegaskannya, Dede sudah tiga tahun ini menjadi kader partai binaan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) itu. "Sudah tiga tahun pegang KTA (Kartu Tanda Anggota)," ucap Saan.
Selain itu, lanjut Saan, keputusan PD mengusun Dede juga karena memang didasarkan pada kemungkinan untuk terpilih lebih besar dibanding mengusung calon lain. "Dari segi popularitas dan elektabilitas masih yang terbaik," ulas Saan.
Meski demikian Saan yang kini dipercaya sebagai Sekretaris Fraksi PD di DPR itu juga mengatakan, partainya tetap membuka pintu bagi partai lain untuk berkoalisi di Pilgub Jabar. "Kita selalu membuka ruang," pungkasnya.(ara/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Duet Rieke-Teten Terganjal Prabowo
Redaktur : Tim Redaksi