Della Dartyan Ungkap Alasan Tertarik Bintangi Film Kisah Tanah Jawa: Pocong Gundul

Kamis, 14 September 2023 – 14:13 WIB
Aktris Della Dartyan di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (13/9) malam. Foto: Firda Junita/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Aktris Della Dartyan beradu akting dengan Deva Mahenra dalam film Kisah Tanah Jawa: Pocong Gundul.

Dalam film tersebut, Della Dartyan memerankan karakter Rida, teman dari Hao (Deva Mahenra).

BACA JUGA: Dari Sini Penangkapan Pelaku Rumah Produksi Film Dewasa, Pemerannya

Dia pun membeberkan alasan dirinya tertarik untuk berakting di film horor tersebut.

Perempuan 33 tahun itu mengaku sudah mendengar tentang kisah pocong gundul sejak lama.

BACA JUGA: Tayang Akhir Tahun, Film Lampir Bakal Lebih Menakutkan

"Jadi, saya itu lahir dan kecil di Jogja, dan saya sudah mendengar kisah ini waktu masih kecil," ujar Della Dartyan di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (13/9) malam.

"Ini merupakan urban legend lah waktu itu di Jogja," sambungnya.

BACA JUGA: 3 Berita Artis Terheboh: Ruben dan Jirayut Bermusuhan? Inara Rusli Merasa Bahagia

Dia menceritakan bahwa saat kecil dahulu, warga di kampungnya tidak berani keluar rumah di atas pukul 6 sore.

Sebab mereka takut pintu rumahnya diketuk oleh hantu tersebut.

"Waktu dulu ada masanya waktu kecil orang-orang kecil di Jogja itu eh daerah saya ya, daerah saya tuh di daerah Demangan, di daerah situ, di atas jam 6 itu mereka takut keluar rumah, karena takut untuk diketuk pintunya," ucap Della Dartyan.

Begitu kisah yang menjadi urban legend di kampungnya diangkat menjadi film, aktris kelahiran Yogyakarta itu pun merasa senang.

Dia pun tertarik untuk berakting dalam film Kisah Tanah Jawa: Pocong Gundul.

"Ketika ada projek ini muncul wah saya senang sekali bisa bekerja sama dan turut andil dalam projek ini," kata Della Dartyan.

Film garapan Awi Suryadi ini menceritakan tentang Hao (Deva Mahenra) yang memiliki kemampuan retrokognisi atau melihat peristiwa di masa lalu.

Dia dibantu temannya, Rida (Della Dartyan) membantu siswa SMA bernama Sari yang secara misterius menghilang karena diculik pocong gundul.

Semenjak menyelamatkan Sari, Hao justru kerap mendapat gangguan dari pocong gundul.

Dahulunya, pocong gundul merupakan dukun sakti bernama Walisdi yang membuat perjanjian dengan Banaspati.

Hao pun harus melakukan berbagai cara untuk menghentikan rencana jahat dari pocong gundul.

Film Kisah Tanah Jawa: Pocong Gundul segera tayang di seluruh bioskop Indonesia mulai 21 September 2023. (mcr7/jpnn)


Redaktur : Djainab Natalia Saroh
Reporter : Firda Junita

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler