Deltras Konfiden, Persegres Yakin

Senin, 13 Februari 2012 – 09:27 WIB

SIDOARJO - Menghadapi derby Jatim melawan Persegres dalam lanjutan kompetisi Indonesia Super League (ISL) besok (14/2), Deltras bisa tampil dengan skuad terbaiknya. Meski berstatus sebagai tamu, tim berjuluk the lobster tersebut bisa berharap poin.

Pelatih Deltras Jorg Peter Steinebrunner optimistis karena bisa menampilkan seluruh legiun asingnya. "Semua pemain bisa diturunkan. Tidak ada yang terkena akumulalsi kartu kuning maupun cedera. Kecuali, Budi Sudarsono yang masih butuh istirahat dan Benny Wahyudi yang harus menyelesaikan tugas di pemerintahan," ujar Steinebrunner.

Meski begitu, Steinebrunner mengatakan bahwa Deltras tetap akan menunjukan permainan terbaik mereka saat melawan Laskar Joko Samudro, julukan Persegres itu. Meski Persegres adalah tim pendatang baru di ISL, anak asuh Freddy Muli ini tidak bisa dipandang sebelah mata. Buktinya, dua tim Jatim lainnya, Persela Lamongan dan Arema Malang, sudah pernah dibuat malu oleh mereka. "Kalau mau menang, kuncinya hanya satu, yaitu bermain bagus," tegas Steinebrunner.

Dia menginstruksikan anak-anak asuhnya untuk bermain konsisten seperti saat melawan Persib Bandung dan Pelita Jaya. "Kami berharap wasit yang memimpin pertandingan bisa bekerja dengan adil," ujarnya.

M Fakhruddin, salah satu pemain senior di Deltras berharap kawan-kawannya tidak lengah dalam pertandingan tersebut, apalagi sampai terbawa dengan sikap wasit yang tidak fair. Saat melawan tim juru kunci, Persiram Raja Ampat, kosentrasi rekan-rekannya menurun akibat kepemimpinan wasit saat itu sangat buruk.

Di sisi lain, bertindak sebagai tuan rumah Persegres mematok target poin penuh. Kemenangan atas Deltras bisa mengangkat posisi tim tersebut ke papan tengah klasemen. "Tiga poin sudah menjadi harga mati," kata manajer Persegres Thoriq Majiddanor.

Menurut Jiddan, sapaan akrabnya, pertandingan yang akan berlangsung di stadion Petrokimia Gresik itu menjadi kesempatan bagi pemain untuk menunjukkan permainan terbaiknya. "Kami akan melihat bagaimana kontribusi pemain-pemain yang sudah masuk bahan evaluasi kami," tutur Jiddan.

Pemantauan itu adalah bagian dari evaluasi manajemen terhadap pemain. Dalam rapat manajemen dengan tim pelatih, Sabtu malam  lalu (11/2), sudah didata beberapa pemain yang perlu dipertimbangkan statusnya di putaran kedua.

Di sisi lain, skuad Persegres menjalani latihan terakhirnya sebelum sesi jajal lapangan pagi ini. Berbeda dari biasanya, latihan tidak digelar di stadion Petrokimia Gresik. Melainkan di stadion Gelora Bung Tomo yang notebene berada di wilayah Surabaya.(dik/ren/ruk)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Dodi Reza Ramaikan Bursa Ketum PSSI


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler