Deltras Tetap Fokus di ISL

Minggu, 26 Desember 2010 – 01:21 WIB
SIDOARJO - Skuad Delta Putra Sidoarjo (Deltras) konsentrasi menatap lanjutan kompetisi Indonesia Super League (ISL) 2010-2011Meski ada tren eksodus ke Liga Primer Indonesia (LPI) oleh beberapa klub kontestan ISL, Ferry Aman Saragih dkk menyatakan bergeming tak pindah.

Sejauh ini baru dua klub ISL yang memastikan berkiprah di LPI

BACA JUGA: Xavi Terbaik Dunia versi World Soccer

Yakni Persema Malang dan Persibo Bojonegoro
Meski belum ada regulasi terbaru dari PSSI dan PT LI terkait kepindahan itu, The Lobters, julukan Deltras, tak mau pusing memikirkan masalah itu

BACA JUGA: Persebaya Sudah Kenal Kekuatan Lawan

Bagi mereka yang penting tim tetap eksis.

Pelatih Deltras Mustaqim menyatakan anak asuhnya tak terpengaruh isu boyongan tim lain ke LPI
Padahal, pada Januari mendatang, Deltras bakal menjamu Persibo di Stadion Gelora Delta Sidoarjo

BACA JUGA: Pro Kontra Sikapi Persibo ke LPI

"Kita pokoknya siap selaluJadi mau bertanding atau tidak, urusan belakangan," kata Mustaqim kemarin.

Apalagi sudah ada kepastian bahwa Deltras mendapat kucuran dana dari APBD Sidoarjo pada tahun 2011 mendatangHal itu diyakini bakal semakin menebalkan semangat bertanding runner up Divisi Utama musim lalu ituMaklum, sudah empat bulan jajaran pemain dan pelatih Deltras belum gajian.

"Ya, memang belum ada uang yang kami terimaTapi kami yakin kalau manajemen bakal mengusahakan sesuatu," ucap MustaqimMantan penyerang timnas tersebut memang menaruh harapan yang besar kepada manajemen untuk membereskan hak-hak yang tertunda.

Di sisi lain, penanggungjawab Deltras Vigit Waluyo berharap pemain bersabar dan memahami kondisi keuangan"Nantinya proses pencairan dana Rp 10 Miliar yang digedok dewan itu memerlukan proses yang lamaSesuai prosedurLewat KONI dan PSSI Sidoarjo dulu," ujar Vigit.

Dan hingga kemarin (25/12) bapak dua anak itu belum juga menemukan dana talangan untuk pembiayaan Deltras sementaraPadahal diperkirakan dana APBD baru cair pada April mendatang"Kami mengusahakan yang terbaikItu saja yang bisa kami janjikan," tutur Vigit(dra)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Maradona Siap Tuntut Grondona


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler