Demam K-Pop, Sammy Buka Restoran Korea

Rabu, 19 September 2012 – 02:39 WIB
Sammy Simorangkir. Foto: Getty Images
JAKARTA -- Demam K-Pop ternyata dimanfaatkan Sammy Simorangkir. Bedanya, jika musisi lain membentuk boyband atau girlband, maka Sammy berani membuka restoran Korea.

"Semoga bisa terealisasikan buka usaha restoran. Rencana di Kelapa Gading, tapi nanti dilihat lah," ucap Sammy ketika ditemui di studio RCTI, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Selasa (18/9).

Sammy juga mengatakan, dirinya membuka restauran Korea bukan tanpa alasan. Demam K-Pop yang selama ini melanda seluruh dunia dan di Indonesia pada umunya menjadi salah satu alasan kuat Sammy ingin membuka sebuah restauran Korea.

"Itu salah satu keinginan buat resto Korea. Ceritanya punya orang Korea dikirim kesini, teman sesama manajemen, ketemu dan ngobrol. Indonesia kan demam Korea, dari boyband dan film. Jadi franchise, semoga terlaksana, kalau enggak terlaksana. Kalau enggak ya nyanyi dulu," kata Sammy.

Selain itu, alasan Sammy membuka restoran Korea lantaran makan adalah kebutuhan pokok. "Kenapa resto itu karena kebutuhan pokok, semua butuh makanan, dan nyari," ucapnya. (abu/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Pong Harjatmo: Innocence of Muslims Film Esek-esek

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler