Demi Cegah Banjir, Kajol Indonesia Bersih-Bersih Kali Ciliwung di Bogor

Rabu, 14 Juni 2023 – 21:00 WIB
Komunitas Ojol (Kajol) Indonesia Dukung Ganjar di area Kali Ciliwung, Bogor, Jawa Barat, Rabu (14/6). Dokumen Kajol Indonesia Dukung Ganjar

jpnn.com, BOGOR - Sukarelawan yang menamai diri Komunitas Ojol (Kajol) Indonesia Dukung Ganjar melaksanakan aksi simpatik dengan membersihkan sampah di area Kali Ciliwung, Bogor, Jawa Barat, Rabu (14/6).

Juru Bicara Kajol Indonesia Dukung Ganjar Risnandar menyebut pihaknya melibatkan Satgas Kali Ciliwung dalam kegiatan di Bogor pada Rabu ini.

BACA JUGA: Kajol Dukung Ganjar Adakan Pelatihan dan Ingatkan Keselamatan Bagi Tukang Ojol

Dia mengatakan pihaknya peduli dengan lingkungan, sehingga melaksanakan bersih-bersih Kali Ciliwung di Bogor. 

"Ini bentuk kecintaan dan kepedulian kami terhadap lingkungan, khususnya bantaran Kali Ciliwung," ujar dia dalam keterangan persnya, Rabu (14/6). 

BACA JUGA: Kajol Dukung Ganjar Gelar Mudik Gratis Untuk Ratusan Tukang Ojol Jabodetabek

Selain itu, kata Risnandar, upaya bersih-bersih pada Rabu ini sebagai bentuk antisipasi terhadap banjir yang kerap melanda Depok dan Jakarta akibat luapan Kali Ciliwung.

"Oleh karena itu, sebelum musim penghujan datang, kami berinisiasi membersihkan Kali Ciliwung dari sumbatan sampah agar tidak terjadi sumbatan saat musim penghunan tiba," lanjut Risnandar.

BACA JUGA: Pererat Silaturahmi, Kajol Indonesia Gelar Bazar Kuliner dengan Driver Ojol Bandung

Kajol Indonesia Dukung Ganjar dengan menggunakan atribut protokol keselamatan dan kebersihan lengkap, mengerahkan 300 sukarelawan yang terdiri dari pengemudi ojol dan masyarakat setempat. 

Risnandar mengatakan masyarakat merasa antusias dan mendukung aksi loyalis Ganjar Pranowo ituNas agar bisa dilanjutkan secara berkala.

"Masyarakat sangat antusias karena ini bentuk kecintaan dan kepedulian mereka terhadap tempat dimana mereka tinggal," ungkap dia.

Dari aksi bersih-bersih tersebut, Risnandar menargetkan lebih dari satu ton sampah yang akan dikumpulkan yang kemudian akan dibawa ke tempat pembuangan sampah terdekat.

Selanjutnya, aksi bersih-bersih tersebut masih akan terus berlanjut di sejumlah titik di kawasan Bogor dan Depok.

Ada tiga titik di Depok dan Bogor. Semuanya itu sekitaran bantaran Kali Ciliwung.

Team Leader Satgas Ciliwung Sektor 2 Sumardi mengucapkan terima kasih atas kolaborasi membersihkan sampah di kali. 

Dia mengatakan Satgas Ciliwung akan terus konsisten menyosialisasikan kebersihan lingkungan kepada masyarakat di pinggiran kali untuk tidak membuang sampah ke kali.

"Alhamdullilah selama beberapa tahun ini kami sosialisasikan, perubahannya cukup signifikan, dari sungai kotor menjadi bersih," pungkas Sumardi. (ast/jpnn) 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kajol Indonesia Gelar Bazar Oli hingga Sembako Murah di Cirebon


Redaktur : Dedi Sofian
Reporter : Aristo Setiawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler