Demi Gabriel, Dewi Perssik Bayar Rp 1 Miliar

Senin, 21 September 2020 – 08:37 WIB
Dewi Perssik. Foto: Instagram

jpnn.com, JAKARTA - Penyanyi dangdut Dewi Perssik mengaku rela mengeluarkan uang hingga Rp 1 miliar untuk biaya sekolah anaknya, Gabriel.

Anak angkatnya tersebut kini sekolah di salah satu sekolah internasional di Jakarta untuk tingkat SMP.

BACA JUGA: Suami Disarankan Berpoligami, Dewi Perssik Langsung Lakukan Hal Ini

"Benar, itu benar (Rp 1 miliar)," kata Dewi Perssik saat jadi bintang tamu tayangan Okay Bos Trans 7, baru-baru ini.

Pelantun Mimpi Manis itu mengatakan uang Rp 1 miliar tersebut adalah untuk biaya sekolah anak selama setahun.

BACA JUGA: Aldi Taher Akhirnya Minta Maaf kepada Dewi Perssik

Sebab menurut Dewi Perssik, sekolah anaknya itu nantinya punya banyak kegiatan, termasuk kunjungan ke luar negeri.

"(Biaya) satu tahun, jadi mereka nanti ada tinggal di luar negeri juga untuk beberapa bulan. SMP cuma dua tahun," jelas pemain film Arwah Goyang Kerawang itu.

BACA JUGA: 8 Hal tentang Suara Dentuman di Jakarta, Gita Puspita Sibuk, Simak Penjelasan BMKG

Dewi Perssik mengatakan sengaja menyekolahkan Gabriel di sana agar punya pengetahuan soal agama.

Setelah itu nantinya dia ingin memasukkan putranya tersebut ke sekolah kepolisian.

"Kalau Islamic, saya yang mau, jadi anak minimal punya pondasi agama. Kemudian nanti SMA baru ke SMA Taruna, karena memang dia ingin sekolah polisi," imbuh Dewi Perssik. (ded/jpnn) 


Redaktur & Reporter : Dedi Yondra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler