Demokrat Incar Wabup Sergai Sebagai Cawagub

Senin, 22 Oktober 2012 – 09:29 WIB
JAKARTA - Partai Demokrat tergolong partai yang berani blak-blakan menyebut nama-nama yang diincar untuk diusung di pilgub Sumut 2013. Setelah memastikan dua nama kandidat cagub telah disodorkan ke Majelis Tinggi Partai Demokrat, yakni Sutan Bathoegana Siregar dan Amri Tambunan, partai rintisan Susilo Bambang Yudhoyono itu mulai menyisir nama-nama tokoh yang dianggap layak menjadi calon wakil gubernur (cawagub) Sumut.

Tak dinyana, setelah sebelumnya menyebut nama RE Nainggolan sebagai cawagub jika Demokrat berhasil merajut koalisi dengan PDI Perjuangan, Wakil Ketua Umum Partai Demokrat Jhony Allen Marbun menyebut nama Wakil Bupati Serdang Bedagai, Soekirman, sebagai kandidat cawagub yang akan dipasangkan dengan Sutan atau Amri.

"RE Nainggolan itu hanya salah satu. Kini malah muncul nama baru yang berdasar hasil polling terbaru, hasilnya lumayan. Soekirman, wakil bupati Serdang Bedagai," ujar Jhony Allen Marbun kepada JPNN Jakarta, kemarin (21/10).

Loh, kok tiba-tiba muncul nama Soekirman? Jhony Allen mengakui hal itu. Namun, lanjutnya, dalam survei terakhir Demokrat, nama Soekirman ikut disurvei dan hasilnya bagus. "Saya juga terkejut. Ini memang baru tapi lumayan," ujarnya lagi.

Soekirman merupakan putra asli daerah, kelahiran Perbaungan, Sergai, 6 April 1955. Alumnus Fakultas Pertanian USU ini, sebelum jadi wakil bupati, merupakan PNS karir dan pernah menjadi staf ahli gubernur Sumut dari 2005-2008. Soekirman kini Ketua DPD PAN Kabupaten Sergai.

Namun ditegaskan Jhony, belum ada keputusan resmi siapa cawagub yang akan diusung Demokrat. Untuk proses koalisi, lanjutnya, cagub yang akan ditetapkan nantinya ikut menentukan siapa yang akan menjadi pasangannya. Hanya saja, pembicaraan antarpartai yang akan berkaolisi tetap harus dijalin.

Anggota DPR asal Sumut itu mengibaratkan proses penjajakan koalisi, dengan muda-mudi yang pacaran. Untuk sampai lamaran, maka orang tua kedua pihak harus bicara baik-baik. "Meski pasangan itu sudah klop, orang tua harus diajak bicara agar nanti juga ikut tanggung jawab," ujar Jhony, mengibaratkan pimpinan partai sebagai orang tua.

Dalam menentukan koalisi, partai akan melihat sebaran dukungan calon pasangan. Jangan sampai sebaran dukungan menumpuk di satu wilayah tertentu. "Dukungan harus menyebar agar basis dukungan pasangan terakumulasi menjadi besar," terangnya.

Jika pernyataan Jhony ini jadi acuan dan Soekirman yang ditunjuk sebagai cawagub Demokrat, maka kans Amri Tambunan jadi menepis untuk jadi cagub Demokrat. Pasalnya, basis dukungan Amri dan Soekirman nyaris sama, yakni sekitar Sergei dan Deli Serdang.

Mengenai kapan Majelis Tinggi menetapkan satu nama cagub, Jhony belum berani memastikan. Jhony yang juga masuk anggota Majelis Tinggi itu hanya menargetkan, dalam pekan depan sudah ada penetapan. "Paling tidak minggu depan harus sudah putus," pungkasnya. (sam/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Demokrat Menang, Jika Pileg Digelar Sekarang

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler