JAKARTA - Sudah menjadi rahasia umum terdapat sejumlah kubu di internal Partai Demokrat. Di antaranya kubu pendukung mantan Ketum Demokrat Anas Urbaningrum, kubu pendukung Susilo Bambang Yudhoyono dan kubu Marzuki Alie.
Melihat adanya perkubuan ini, bagaimana Demokrat akan menetapkan Daftar Calon Sementara (DCS)? Menurut Ketua Penjaringan Caleg Partai Demokrat Suaedy Marasabessy meski adanya perbedaan di internal, tidak mempengaruhi pemilihan nama-nama dalam DCS.
"Semuanya ditampung, semua diakomodasi, disesuaikan dengan kinerja. Tidak ada persoalan like dan dislike, tidak ada persoalan yang satu benci yang lain. Yang kami gunakan adalah kriteria yang berlaku secara umum," ujar Suaedy di Cibubur, Jumat (19/4).
Menurutnya, kriteria para bacaleg ditentukan oleh satgas partai. Selain itu juga berkoordinasi dengan Ketua Fraksi Demokrat di DPR, Nurhayati Ali Assegaf. Ketua Fraksi memberikan penilaian terhadap kinerja anggota dewan yang akan maju lagi.
Suaedy mengaku tidak mengingat jumlah maupun nama DCS dari kalangan muda dan kalangan senior ketikan ditanya distribusi DCS yang sudah ditetapkan. Ia hanya menekankan bahwa semua yang masuk dalam DCS sudah masuk dalam kategori yang ditentukan sesuai kemampuan dan kinerja.
"Ketua fraksi juga berikan penilaian secara akumulatif, kami jadikan standar untuk menentukan nomor urut mereka di DCS," paparnya. (flo/jpnn)
Melihat adanya perkubuan ini, bagaimana Demokrat akan menetapkan Daftar Calon Sementara (DCS)? Menurut Ketua Penjaringan Caleg Partai Demokrat Suaedy Marasabessy meski adanya perbedaan di internal, tidak mempengaruhi pemilihan nama-nama dalam DCS.
"Semuanya ditampung, semua diakomodasi, disesuaikan dengan kinerja. Tidak ada persoalan like dan dislike, tidak ada persoalan yang satu benci yang lain. Yang kami gunakan adalah kriteria yang berlaku secara umum," ujar Suaedy di Cibubur, Jumat (19/4).
Menurutnya, kriteria para bacaleg ditentukan oleh satgas partai. Selain itu juga berkoordinasi dengan Ketua Fraksi Demokrat di DPR, Nurhayati Ali Assegaf. Ketua Fraksi memberikan penilaian terhadap kinerja anggota dewan yang akan maju lagi.
Suaedy mengaku tidak mengingat jumlah maupun nama DCS dari kalangan muda dan kalangan senior ketikan ditanya distribusi DCS yang sudah ditetapkan. Ia hanya menekankan bahwa semua yang masuk dalam DCS sudah masuk dalam kategori yang ditentukan sesuai kemampuan dan kinerja.
"Ketua fraksi juga berikan penilaian secara akumulatif, kami jadikan standar untuk menentukan nomor urut mereka di DCS," paparnya. (flo/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... KPK tak Tutup Kemungkinan Tetapkan Tersangka Baru
Redaktur : Tim Redaksi