Demokrat-NasDem-PKS Resmi Tandatangani Piagam Koalisi, Berikut Isinya

Jumat, 24 Maret 2023 – 17:55 WIB
Konferensi pers penandatanganan piagam kerja sama Demokrat-NasDem-PKS membentuk koalisi untuk Pilpres 2024 di di Sekretariat Perubahan di Jalan Brawijaya, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Jumat (24/3). Foto: Kenny Kurnia Putra/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Partai Demokrat, NasDem, dan PKS resmi menandatangani piagam kerja sama membentuk koalisi untuk Pilpres 2024.

Koalisi itu sendiri diberi nama Koalisi Perubahan untuk Persatuan.

BACA JUGA: PDIP Buka Pintu Koalisi, Djarot Sebut 3 Nama Partai

Sekretaris Jenderal Partai Demokrat Teuku Riefky Harsa menjelaskan piagam itu telah disepakati oleh ketiga ketua umum partai politik calon mitra koalisi dengan bakal calon presiden yang diusung yaitu Anies Baswedan.

"Sesungguhnya dokumen ini sudah disepakati redaksionalnya oleh ketiga ketua umum partai dan Pak Anies Baswedan itu sejak 14 Februari," kata Riefky saat konferensi pers di Sekretariat Perubahan di Jalan Brawijaya, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Jumat (24/3).

BACA JUGA: Pidato Politik AHY Menjadi Antitesis Partai NasDem

Dia mengungkapkan piagam itu sendiri secara bertahap ditandatangani oleh masing-masing ketua umum partai politik calon mitra koalisi. 

"Bertahap ditandatangani Pak Surya Paloh pada 1 Maret, kemudian Mas AHY menandatangani pada 2 Maret dan terakhir PKS menandatangani pada tanggal 22 Maret," lanjutnya. 

BACA JUGA: Anies dan Keikhlasan Koalisi Perubahan

Dia menjelaskan terdapat enam poin yang telah disepakati oleh ketiga partai.

Pertama membentuk koalisi dengan nama Koalisi Perubahan untuk Persatuan atau yang dikenal dengan Koalisi Perubahan.

"Kedua mengusung Anies Baswedan sebagai calon presiden 2024-2029. Ketiga memberi mandat kepada calon presiden untuk memilih calon pasangannya dan keempat memberi keleluasaan kepada calon presiden untuk berkomunikasi dengan partai politik lainnya dalam rangka memperluas dukungan," ungkapnya. 

Poin kelima dalam piagam itu ialah membentuk sekretariat bersama.

"Dan yang keenam pada waktunya mengumkan pasangan calon- presiden calon wakil presiden," pungkas Riefky. (mcr8/jpnn)

Video Terpopuler Hari ini:


Redaktur : M. Adil Syarif
Reporter : Kenny Kurnia Putra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler