Dendam MU Terbalas

Minggu, 09 Desember 2012 – 23:21 WIB
MANCHESTER - Misi dendam Manchester United (MU) ke Etihad Stadium, Minggu (9/12) menantang tuan rumah Manchester City terbalaskan. Dalam pertandingan pertandingan yang berlangsung dramatis, Setan Merah -julukan MU- berhasil menuai kemenangan 2-3 pada laga lanjutan Premier League.

Tiga gol kemenangan anak asuhan Sir Alex Ferguson dicetak oleh Wayne Rooney pada menit ke-16 dan 29. Kemudian di ujung laga, Robin van Persie memastikan MU meraih tiga poin dari hasil tendangan bebasnya. Sementara gol The Citizens -julukan Manchester City- diciptakan Yaya Toure di menit 60 dan P Zabaleta pada menit 86.

Dengan kemenangan ini, MU terus menjauh dari kejaran City di puncak klasemen sementara Premier League. MU kini mengoleksi 39 poin dari 16 pertandingan. Sedangkan City bertahan di posisi kedua dengan 33 poin. Dua tim sekota ini terpaut dengan 6 poin.

Kemenangan yang diraih MU ini sekaligus menuntaskan dendam kepada Tetangga Berisik -sebutan Ferguson kepada City- yang merebut trofi Premier League musim lalu. "Pasti ada determinasi untuk mendapatkan kembali gelar juara setelah bagaimana kami kehilangan musim lalu. Itu sulit untuk diterima," ujar bek MU, Rafael Da Silva sebelum pertandingan derby.

Sejak kick off, City langsung tampil menekan pertahanan lawan. Menit ke-8, City sudah mendapatkan peluang. Sayang tendangan Mario Balotelli yang mengarah ke gawang berhasil ditepis De Gea.

Keasyikan menyerang, justru gawang City yang bobol duluan. Pada menit 16, Rooney berhasil memperdaya kiper City, Joe Hart dengan tendangan lemahnya yang mendatar tapi mengarah ke sudut kanan gawang.

Rooney kembali mencatatkan namanya di papan skor setelah berhasil memanfaatkan umpan silang dari Rafael pada menit 28. Hingga turun minum, skor 0-2 bagi keunggulan MU tetap bertahan.

Babak kedua, serangan City kian agresif. Yaya Toure berhasil memanfaatkan kemelut yang terjadi di depan gawang De Gea. Tembakan Aguero yang berhasil diblok De Gea langsung disambar Toure yang berdiri bebas di kotak penalti. Skor berubah 1-2 bagi keunggulan MU.

City berhasil menyamakan kedudukan 2-2 pada menit 86. Tendangan keras Zabaleta yang memanfaatkan sepakan penjuru dari David Silva tak dapat diantisipasi De Gea.

Namun, skor ini tidak berlangsung lama. MU berhasil memanfaatkan sisa waktu. Sebuah tendangan bebas diperoleh MU setelah Rafael dijatuhkan Carlos Tevez di luar kotak penalti.

Van Persie yang dipercayakan sebagai eksekutor berhasil menkonversinya menjadi gol. Tendangan kaki kirinya menembus pagar betis City dan tepat mengara ke sudut gawang. Skor 2-3 bagi keunggulan MU bertahan hingga wasit M. Atkinson‎ meniup pluit panjang. (awa/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Tak Kantongi Restu Agung, Petinggi PSSI Panik

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler