jpnn.com, BENGKULU - Tim tindak Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror Polri kembali menangkap terduga teroris.
Kali ini, penangkapan dilakukan di Provinsi Bengkulu pada Kamis (10/2).
BACA JUGA: 12 Bandar Narkoba Ditangkap Polisi, Ada yang Terancam Hukuman Mati
Karopenmas Divhumas Polri Brigjen Ahmad Ramadhan mengatakan ada 3 teroris yang ditangkap.
“Mereka masing-masing berinisial CA, M, dan R. CA merupakan Ketua Jemaah Islamiyah (JI) Bengkulu,” kata Ramadhan dalam keterangan kepada wartawan.
BACA JUGA: Ketahuan Memerkosa Karyawan, Bos Warteg Ingin Bunuh Diri, Mencekam
Menurut Ramadhan, ketiga teroris ini terhubung dengan jaringan JI di Palembang, Riau, dan Sumatera Utara.
"Ketiganya ini sudah berbaiat kepada JI sejak 1999,” jelasnya.
BACA JUGA: Jerinx SID Ulang Tahun, Nora Alexandra Bahas Soal Sayang dan Utang
Jenderal bintang satu ini menerangkan bahwa ketiga pelaku ini sangat aktif dalam merekrut anggota baru.
Selain itu, ketiga teroris juga aktif melakukan penggalangan dana.
"Memfasilitasi pelaku atau buronan untuk bersembunyi," beber Ramadhan.
Densus 88 pada hari ini juga menangkap dua teroris di kawasan Yogyakarta.
Namun, dua teroris di Yogyakarta merupakan kelompok Jemaah Ansharut Daulah (JAD). (cuy/jpnn)
Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:
Redaktur : Dedi Yondra
Reporter : Elfany Kurniawan