jpnn.com - JAKARTA - Penghuni Apartemen Kalibata City di Kalibata, Jakarta Selatan pada Rabu malam (16/11) geger. Penyebabnya adalah adanya perempuan bernama Desi Wulandari (19) yang jatuh dari lantai sembilan apartemen.
Kasubag Humas Polres Metro Jakarta Selatan Kompol Purwanta mengungkapkan, sejauh ini penyebab pasti jatuhnya Desi memang belum diketahui. Sebab, polisi masih menyelidikinya.
BACA JUGA: Koarmabar Gelar Lomba Band Tingkat SMA/SMK
"Korban jatuh dari lantai sembilan, kamar AM, Tower Akasia. Belum diketahui penyebab jatuhnya korban," kata Purwanta saat dikonfirmasi, Kamis (17/11).
Dari informasi yang dihimpun pasca-peristiwa jatuhnya Desi, dia langsung dibawa ke Rumah Sakit Tria Dipa, Pancoran, Jakarta Selatan. Di sana, perempuan yang beralamat Jalan Dukuh IV nomor 26E RT 4/RW 1 Kelurahan Dukuh, Kecamatan Kramat Jati, Jakarta Timur itu resmi dinyatakan meninggal oleh pihak medis.
BACA JUGA: Anies Klaim Punya Jurus Mengelola Sampah Lebih Oke Ketimbang Ahok
Selanjutnya, Desi dibawa ke Rumah Sakit Ciptomangunkusumo (RSCM), Cikini, Jakarta Pusat. Jenazah dikabarkan menjalani visum.(mg4/jpnn)
BACA JUGA: 160 Sopir Mogok Kerja, Transjakarta Lakukan Antisipasi
BACA ARTIKEL LAINNYA... Giliran Kubu Ahok Diberi Satu Jam Sampaikan Pendapatnya ke Penyelidik
Redaktur : Tim Redaksi